Connect With Us

Motif Pelajar Curi Koper di Bandara Soetta karena Ingin Koleksi

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 27 Mei 2018 | 18:00

Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta AKBP Vicktor Togi Tambunan saat diwawancarai awak media, Minggu (27/5/2018). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Pelaku pencurian bagasi di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta telah ditangkap petugas Polres setempat. Motifnya pelaku  melakukan pencurian hanya karena menyukai tas koper dan berniat untuk mengoleksinya.

"Motifnya karena kesukaan terhadap barang koper sehingga pelaku menginginkan, mengoleksi dan mengumpulkan di rumahnya," ujar Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta AKBP Vicktor Togi Tambunan, Minggu (27/5/2018).

Sedikitnya, 10 tas koper pun telah dicuri oleh pelaku berinisial DV yang masih duduk di bangku SMP ini.

Setelah mencuri koper di terminal 1,2, maupun 3 Bandara Soekarno-Hatta, DV langsung membawanya ke rumah dengan menggunakan kendaraan Sedan.

"Kopernya dibawa pulang. Pakaian yang ada di dalam koper dikeluarkan dan tidak ada yang dijual hanya disimpan di lemari rumahnya," kata Kapolres.

Ketika beraksi DV tak pernah memilih tas koper yang mewah sekalipun. Isi kopernya pun tak pernah dipersoalkan nilainya. Bahkan, dahulu DV pernah mencuri tas koper milik keluarganya.

"Dulu dia pernah mengambil punya keluarganya cuma karena suka dengan koper," ucap Kapolres.

Karena itu, Polisi curiga terhadap kondisi kejiwaan pelaku. Namun dalam hal ini Polisi akan mendalaminya.

"Kejiwaannya belum, kita baru menangkap tadi malam. Lebih lanjut masih kita lakukan pendalaman," paparnya.(RAZ/RGI)

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

BISNIS
Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Mau Bisnismu Naik Kelas, Datang ke Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:14

Bagi para pelaku usaha yang ingin membawa bisnisnya naik kelas, Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 2026 menjadi ajang yang sayang untuk dilewatkan.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill