Connect With Us

Senpi Meledak Mengenai Karyawan Bandara di Terminal 3

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 22 Juli 2018 | 11:00

Suasana di area check-in counter Terminal 3 setelah terjadi peristiwa ledakan senpi. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Senior Branch Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta, Febri Toga Simatupang membenarkan bahwa telah terjadi peristiwa ledakan senpi di area check-in counter Terminal 3. 

Peristiwa itu terjadi pada Minggu 22 Juli 2018 pukul 05.55 WIB. 

“Ya, peristiwa tersebut benar adanya.  Saat anggota Protokol Polri Bripda Galuh Apriyana melakukan kegiatan membantu rekannya Briptu Fajar Firmansyah untuk mengosongkan senpi saat akan terbang dengan pesawat Garuda Indonesia GA140 tujuan Banda Aceh,” ujarnya. 

Tak disangka, senpi yang sedang dikosongkan itu masih menyisakan sebutir peluru. 

“Senpi yang sudah mengarah ke lantai tiba-tiba meledak. Hal itu membuat serpihannya mengenai seorang petugas dari perusahaan ground handling, Ikhwanul Hakim Siregar yang bertugas di counter check-in,” ujarnya.

Senpi tersebut berjenis Glock. Korban Ikhwanul menderita luka serpihan pada kaki. 

“Kaki korban langsung dirawat oleh petugas Medical Assistance dan dari Kantor Kesehatan Pelabuhan yang ada di Terminal 3. Kemudian kejadian tersebut ditangani petugas OIC,” jelasnya.

Setelah dilakukan petemuan dengan korban, peristiwa tersebut diselesaikan dengan menempuh jalur kekeluargaan. “Pihak terkait sepakat menempuh jalur kekeluargaan,” tuntas Febri.(DBI/RGI)

TEKNO
Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Senin, 26 Januari 2026 | 19:23

Trader kini semakin mengutamakan aplikasi trading yang praktis dan serba terintegrasi. Simak fitur-fitur yang mendukung analisa, efisiensi, dan kenyamanan trading modern.

TANGSEL
IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

Senin, 26 Januari 2026 | 19:04

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) mencatatkan kenaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menjadi 84,81 per Januari 2026.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill