Connect With Us

Ada Promo Kursi Gratis Air Asia! Begini Cara Beli Tiketnya

Fahrul Dwi Putra | Senin, 19 Februari 2024 | 09:27

Ilustrasi AirAsia (Google / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com- Maskapai penerbangan AirAsia kembali menghadirkan Free Seat dan Terbang Hemat untuk rute Internasional.

Promo ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia

Direktur Utama Indonesia AirAsia Veranita Yosephine menyampaikan, promo ini juga sejalan dengan target Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (kemenparekraf) untuk meningkatkan kunjungan wisman ke Indonesia pada 2024. Terutama ke destinasi unggulan di Indonesia seperti Jakarta, Bali, Medan, Surabaya, dan Kertajati.

Veranita menegaskan, Free Seat dan Terbang Hemat untuk seluruh rute internasional yang dioperasikan oleh seluruh maskapai AirAsia Group. 

"Upaya ini kami lakukan sebagai bentuk komitmen kami dalam mendukung kebangkitan pada sektor pariwisata," ujar Veranita dalam keterangan tertulisnya.

Menurut Veranita, upaya ini juga membuka peluang bagi penumpang Indonesia untuk terbang ke berbagai destinasi internasional seperti Perth, Singapura, Kuala Lumpur, Penang, Bangkok, dan destinasi menarik lainnya. 

Berdasarkan data Badan Pusat Statistika, kunjungan wisman ke Indonesia mencapai 11,7 juta kunjungan pada 2023, meningkat sekitar 98,30 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Adapun Free Seat dan Terbang Hemat untuk rute internasional AirAsia dapat diakses mulai tanggal 19 hingga 25 Februari 2024, dengan periode terbang antara 1 September 2024 hingga 18 Juni 2025. 

Selain itu, AirAsia juga memberikan diskon 20 persen OFF Xtra Carry On, memungkinkan penumpang membawa 2 bagasi kabin dengan total berat 14 kg.

Untuk mendapatkan kursi gratis dan terbang hemat, berikut caranya:

1. Penumpang dapat mengunjungi website airasia.com atau menggunakan aplikasi AirAsia MOVE.

2. Pilih rute internasional yang sesuai sesuai dengan periode penerbangan

3. Hapus check-in bagasi jika tidak diperlukan,

4. Promo ini tersedia untuk seluruh kursi dan penerbangan internasional sesuai yang ditawarkan.

5. Pastikan mematuhi syarat dan ketentuan promo sebelum menyelesaikan transaksi sebelum tanggal 25 Februari 2024.

Lebih lanjut , Veranita juga mengimbau agar pelanggan memenuhi persyaratan perjalanan pemerintah dan tiba di pintu keberangkatan paling lambat 1 jam sebelum waktu keberangkatan yang tertera pada boarding pass.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

NASIONAL
Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Kamis, 1 Mei 2025 | 12:16

Tak sedikit mahasiswa yang baru sadar setelah lulus, bahwa jurusan kuliah yang dipilih ternyata tidak memberikan peluang kerja yang besar. Padahal, biaya kuliah bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah. Lalu kenapa bisa begitu?

TANGSEL
Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:28

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) bersiap menghadirkan fasilitas pengolahan sampah modern, yang mampu mengolah hingga 1.000 ton sampah per hari dan mengubahnya menjadi energi listrik.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill