Connect With Us

Persiapan Nataru, Bandara Soekarno-Hatta Latihan Penanggulangan Keadaan Darurat

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 28 November 2024 | 17:13

Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, melakukan Airport Emergency Exercise (AEE) 2024, Kamis 8 November 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, melakukan Airport Emergency Exercise (AEE) 2024, sebuah latihan penanggulangan keadaan darurat, Kamis 8 November 2024.

Latihan ini, untuk mengevaluasi kemampuan seluruh pemangku kepentingan dalam menghadapi skenario keadaan darurat di lingkungan bandara, terutama di momen menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025. 

Dalam latihan kali ini, disimulasikan sebuah pesawat Airbus A330-300 milik maskapai SUPER PREMIUM Air dengan rute Hongkong (HKG) menuju Jakarta (CGK), mengalami kerusakan sistem hidrolik saat mendekati fase pendaratan.

Pilot memutuskan untuk tetap mendaratkan pesawat yang membawa 234 penumpang itu di Runway 2 (07L).

Namun, kerusakan tersebut berdampak pada sistem pengereman yang tidak berfungsi, menyebabkan roda terkunci dan memicu kebakaran akibat gesekan dengan landasan.

Pesawat akhirnya berhenti di posisi GRID B8, memblokir landasan pacu. Petugas ARFF (Aircraft Rescue and Fire Fighting) langsung bergerak cepat untuk memadamkan api dan mengevakuasi penumpang, dengan dukungan unit-unit terkait yang bekerja sesuai prosedur.

Dwi Ananda Wicaksana, General Manager Bandara Soekarno-Hatta menyampaikan pentingnya latihan ini dalam memastikan kesiapan operasional bandara.  

Bandara Soekarno-Hatta menggandeng berbagai pihak, seperti BNPB, Polres Bandara Soetta, TNI, JATSC, OTBAN, BMKG, KKP, Imigrasi Soetta, Pertamina, maskapai penerbangan, dan instansi terkait lainnya.

"Latihan ini bertujuan untuk menguji pola koordinasi, prosedur, dan dokumen AEP yang kami miliki. Selain memastikan setiap unit dapat menjalankan perannya dengan baik, latihan ini juga menjadi sarana evaluasi guna meningkatkan efektivitas dalam menghadapi situasi serupa di masa depan," katanya.

Menurutnya, latihan ini menitikberatkan pada komando, koordinasi, dan komunikasi yang efektif, baik di tingkat taktis melalui Mobile Command Post (MCP) maupun strategis melalui Emergency Operation Center (EOC).

Bandara Soekarno-Hatta juga terus berkomitmen untuk meningkatkan keselamatan dan keamanan operasionalnya.

"Dengan persiapan yang matang dan evaluasi berkelanjutan, bandara siap menghadapi berbagai tantangan, termasuk periode padat seperti Nataru 2025 yang akan segera tiba," terangnya.

BANTEN
Gegara Efisiensi, Krakatau Osaka Steel Cilegon Hengkang dari Indonesia

Gegara Efisiensi, Krakatau Osaka Steel Cilegon Hengkang dari Indonesia

Kamis, 29 Januari 2026 | 10:12

Produsen baja asal Jepang, Osaka Steel Co., Ltd., memutuskan untuk menghentikan seluruh kegiatan usaha anak perusahaan konsolidasinya di Indonesia, PT Krakatau Osaka Steel (KOS).

TEKNO
Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Kamis, 29 Januari 2026 | 10:29

Aplikasi kecerdasan buatan Grok masih diblokir sementara di Indonesia sejak 10 Januari 2026. Hampir tiga pekan setelah pemblokiran diberlakukan, belum ada kepastian kapan akses terhadap layanan tersebut akan kembali dibuka.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

PROPERTI
Maggiore Signature West Jadi Area Komersial Terakhir di Kawasan Maggiore Gading Serpong

Maggiore Signature West Jadi Area Komersial Terakhir di Kawasan Maggiore Gading Serpong

Rabu, 28 Januari 2026 | 20:57

Paramount Gading Serpong menghadirkan Maggiore Signature West sebagai area komersial premium terbaru di kawasan Maggiore @ Paramount Gading Serpong pada awal 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill