Connect With Us

12 Hari Libur Nataru, Pergerakan Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sudah Capai 2 Juta

Yanto | Senin, 30 Desember 2024 | 16:41

Kepadatan penumpang terlihat saat puncak arus libur Nataru 2024 di Bandara Soekarno-Hatta, Jumat 20 Desember 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Angkasa Pura Indonesia (API) atau InJourney Airports mencatat pergerakan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta selama 12 hari periode Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025, mencapai 2 juta penumpang.

Sedangkan secara nasional di 37 bandara yang dikelola InJourney Airports, tercatat ada 6 juta pergerakan penumpang.

"Kalau secara nasional realisasi pergerakan penumpangnya sudah 6 juta, maka di Soekarno-Hatta saja sudah 2 juta penumpang selama 12 hari ini," ungkap Direktur Utama InJourney Airports Faik Fahmi, Senin 30 Desember 2024.

Bahkan, pergerakan pesawat di Bandara Soekarno Hatta per harinya sudah berada di level rata-rata 1.200 penerbangan, sehingga menjadikan bandara tersibuk di Indonesia.

"Jadi memang sangat sibuk, karena melayani paling tidak 1.200 flight, sehingga per menitnya itu ada satu pesawat yang terbang ataupun mendarat. Tapi kami bisa melayani secara baik," jelas Faik.

Menurutnya, angka pergerakan tersebut diprediksi akan terus naik hingga nanti posko Nataru selesai di hari ke-19 atau pada 5 Januari 2025.

Pihaknya sendiri menargetkan pergerakan penumpang selama angkutan Nataru ini akan mencapai 9,3 juta jiwa di 37 bandara.

"Jadi diprediksi akan terus bergerak naik sampai nanti arus balik Nataru. Kalau dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu saja, naiknya bisa 10 persen," kata Faik.

Adapun arus balik Nataru diprediksi akan terjadi puncaknya pada tanggal 4 Januari 2024. Pada hari itu, pergerakan penumpang tidak akan jauh berbeda dengan arus berangkat di akhir Desember lalu.

"Kami mencatatkan pergerakan penumpang di arus berangkat Nataru itu pada tanggal 22 Desember, sebanyak 190 ribuan penumpang. Nanti arus balik, mungkin tidak akan berbeda jauh," tutup Faik.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

TEKNO
Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Aplikasi Bantu Cari Jadi Solusi Digital Lacak Barang hingga Orang Hilang

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:33

Kehilangan barang, hewan peliharaan, hingga anggota keluarga kini tak lagi harus dihadapi sendirian.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill