Connect With Us

Seperti di PIK, Jalur Khusus Road Bike Bakal Dibangun di Sekitar Bandara Soekarno-Hatta

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 19 April 2025 | 12:31

Ilustrasi road bike (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan bekerja sama dengan Pemprov Banten untuk membangun jalur khusus bagi pesepeda road bike yang mengelilingi Bandara Soekarno-Hatta. 

Hal ini bertujuan menyediakan rute alternatif bagi para pesepeda, selain jalur yang selama ini digunakan di kawasan protokol dan Pantai Indah Kapuk (PIK).

"Yang ingin kami lakukan, saya akan bekerja sama dengan pemerintah Banten untuk mengembangkan Loop Soekarno-Hatta Airport," ujar Gubernur Jakarta Pramono Anung dikutip dari DetikCom, Sabtu 19 April 2025.

Menurutnya, jalur tersebut akan menjadi pilihan baru yang aman dan nyaman bagi komunitas sepeda. 

Di sisi lain, Pemprov DKI juga berencana merapikan kembali jalur sepeda yang ada di jalan protokol Ibu Kota. Sebab, seringkali terjadi penyalahgunaan jalur sepeda yang dijadikan area parkir liar oleh kendaraan bermotor. 

"Berkali-kali kami akan melakukan penertiban terhadap para pengendara yang tidak menggunakan jalur sepeda semestinya," ucapnya. 

Sebagai informasi, jalur sepeda khusus yang terpisah dari jalan umum di Jakarta mulai digarap pada masa kepemimpinan Gubernur Anies Baswedan. Proyek ini menjadi salah satu isu prioritas daerah pada tahun 2021 hingga 2022.

BANTEN
Terbesar se-Asia Tenggara, Pabrik Petrokimia Senilai Rp64 Triliun Resmi Beroperasi di Cilegon Banten

Terbesar se-Asia Tenggara, Pabrik Petrokimia Senilai Rp64 Triliun Resmi Beroperasi di Cilegon Banten

Jumat, 7 November 2025 | 09:50

Provinsi Banten secara resmi menegaskan posisinya sebagai pusat industri strategis nasional dengan beroperasinya pabrik petrokimia raksasa, Lotte Chemical Indonesia New Ethylene Project (LINE Project).

PROPERTI
Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:19

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon Serpong) kembali meluncurkan hunian mewah di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang dengan meluncurkan Ardea.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill