TANGERANGNEWS.com-PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) secara resmi meluncurkan program Corporate Social Responsibility (CSR) unggulan bertajuk "Airport Cerdaskan Bangsa".
Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) ini berfokus pada pelatihan dan penyerapan tenaga kerja lokal di sekitar bandara, di mana 24 pemuda dan pemudi dari lima kecamatan sekitar bandara akan dididik untuk menjadi personel Airport Security.
General Manager Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta Heru Karyadi menyatakan bahwa program ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial korporasi untuk memberikan kemanfaatan nyata, terutama dalam hal kesempatan kerja, bagi masyarakat yang berdomisili di Kota dan Kabupaten Tangerang.
"Program ini merupakan mendidik sekitar 24 peserta dari 5 kecamatan yang di sekitar Bandara Soekarno-Hatta," jelas Heru Karyadi, Kamis 16 Oktober 2025.
Gandeng PPI Curug Beri Pelatihan Kebandarudaraan
Program "Airport Cerdaskan Bangsa" berupaya memberikan sertifikasi keahlian kebandarudaraan (Initial Basic Affect) kepada para peserta.
Dalam pelaksanaannya, InJourney Airports bekerja sama dengan Politeknik Penerbangan Indonesia (PPI) Curug dan PT InJourney Aviation Service Support (iass) dalam proses seleksi calon peserta.
"Ke 24 peserta ini merupakan hasil seleksi dari 650 orang pelamar. Para peserta akan menjalani pelatihan di kampus PPI Curug selama 26 hari, dimulai hari ini, 16 Oktober 2025," jelas Heru.
Adapun kriteria utama yang ditekankan adalah peserta harus berdomisili di Kota maupun Kabupaten Tangerang.
Setelah lolos sertifikasi, para peserta ini dipastikan akan direkrut menjadi karyawan IASS pada fungsi Airport Security di Bandara Soetta.
"Ini program yang sangat bagus karena mengambil putra-putra terbaik di Kabupaten dan Kota yang kemudian disalurkan dan bisa bekerja di bandara," pungas Heru.
Beragam Program Lainnya
Selain fokus pendidikan, InJourney Airports juga meluncurkan program unggulan lain, di antaranya:
1. InJourney Airports Rumah Layak Huni
Pembangunan tiga rumah layak huni bagi keluarga tidak mampu di Kecamatan Neglasari (Kota Tangerang) dan Sepatan Timur (Kabupaten Tangerang).
2. InJourney Airports Sarana dan Prasarana Umum
Penyaluran bantuan kepada enam instansi, kelompok masyarakat, dan warga terdampak bencana di wilayah sekitar bandara.
3. InJourney Airports Ramah Difabel
Program pemberian kaki palsu bagi penyandang disabilitas di Desa Cengklong, Kecamatan Kosambi, yang melanjutkan keberhasilan program serupa sebelumnya dengan total lebih dari 100 penerima manfaat di wilayah Provinsi Banten.
"Dalam kurun waktu empat tahun terakhir (2021–2024), total nilai bantuan yang disalurkan mencapai lebih dari Rp6,6 miliar," tutup Heru.