Connect With Us

Selisih Tipis Quick Count, Wahidin Halim Umumkan Kemenangan

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 15 Februari 2017 | 17:00

Wahidin Halim umumkan kemenangan. (@tangerangnews 2017 / Rangga A Zuliansyah)

 

TANGERANGNews.com-Calon Gubernur Banten Nomor Urut 1 Wahidin Halim mengumumkan kemenangannya dalam Pemilu serentak, berdasarkan hasil Quick Count tiga lembaga survei nasional, Rabu (15/2/2017).

Untuk hasil Quick Count Indobarometer (Metro TV) pasangan Wahidin-Andika memperoleh 50,67 persen suara dan Rano-Embay memperoleh 49,33 persen.

Hasil INews Research (INews TV), WH memperoleh 51,8 persen suara dan Rano Karno memperoleh 49,2 persen suara. Indikator (TV One), WH memperoleh 50,31 suara dan Rano Karno memperoleh 49,69 suara.

"Dari data ini, saya menyatakan pasangan WH-Andika menang," kata Wahidin saat konferensi pers di kediamannya di Jalan H Djiran No 1, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang.

Meski menang tipis, Wahidin meminta kepada pasangan Rano Karno-Embay agar legowo dengan hasil tersebut. Pasalnya, kedua belah pihak telah sepakat untuk menerima bagaimanapun hasilnya.

"Saya minta agar legowo, kita sudah sepakat siap menang dan kalah berapapun hasil suaranya," ujar Wahidin

Dia juga menyatakan terima kasih atas dukungan tim dan masyarakat yang telah memilihnya. Dia mengucapkan rasa syukur atas kemengan tersebut.

"Saya enggak mau berpesta, kita tunggu dulu saja keputusan KPU," ujarnya.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

KOTA TANGERANG
Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tancap gas menyambut tahun 2026 dengan menyiapkan sederet Proyek Strategis Daerah (PSD).

NASIONAL
BGN Akui MBG Bikin Stok Susu UHT di Minimarket Menipis

BGN Akui MBG Bikin Stok Susu UHT di Minimarket Menipis

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:05

Ketersediaan susu UHT di sejumlah minimarket dilaporkan menipis dalam beberapa hari terakhir. Di beberapa lokasi, rak susu tampak kosong, bahkan ada gerai yang membatasi jumlah pembelian untuk jenis susu tertentu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill