Connect With Us

Warga Blokir PT Dover Chemical di Cilegon

Mohamad Romli | Jumat, 22 November 2019 | 11:36

Warga Grogol, Kota Cilegon memblokir pabrik kimia yang menimbulkan bau menyengat, Jumat (22/11/2019). (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com - Warga Grogol, Kota Cilegon memblokir pabrik kimia yang menimbulkan bau menyengat. Mereka kesal lantaran bau menyengat tak kunjung teratasi.

Pemblokiran dilakukan sejak Kamis (21/11/2019) malam. Warga mengaku sudah bosan dengan bau yang mengakibatkan kepala pusing dan perut mual. Kondisi itu hampir setiap hari dirasakan warga.

BACA JUGA:

"Tiap hari bau, ibu di samping pabrik rumahnya. Iya dari semalem (diblokir), tapi kalau bau tiap hari, kalau enggak parah mah enggak mungkin masyarakat cerewet," kata salah seorang warga Aspariyah, Jumat (22/11/2019).

Peristiwa bau menyengat yang dihasilkan dari produksi bahan kimia ini, kata warga tak kunjung selesai. Warga hampir tiap hari menghirup bau tak sedap. Bahkan peristiwa serupa yang terjadi menyebabkan warga pingsan lantaran tak kuat menghirup bau menyengat.

"Ibu semalem langsung nutup warung karena bau, mau muntah-munta semalem tuh, langsung minum air putih banyak," ujarnya.

Mediasi sudah dilakukan beberapa kali antara warga dan pihak perusahaan. Namun, permasalahan bau menyengat selalu muncul.(MRI/RGI)

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill