Connect With Us

Terjadi Lima Kecelakaan di Banten dengan Dua Korban Meninggal pada H-7 Lebaran

Tim TangerangNews.com | Rabu, 27 April 2022 | 11:52

Direktur Lalu Lintas Polda Banten Komisaris Besar Budi Mulyanto. (@TangerangNews / Indopos)

TANGERANGNEWS.com-Lima kecelakaan lalu lintas terjadi di wilayah Banten pada H-7 Lebaran 2022, Senin 25 April 2022 kemarin. Polda Banten mencatat dari lima kasus kecelakaan itu korban meninggal dua orang, korban luka berat satu orang, dan luka ringan empat orang.

Direktur Lalu Lintas Polda Banten Komisaris Besar Budi Mulyanto pada Selasa, 26 April 2022, menyebutkan kerugian materi dari kasus kecelakaan tersebut sebesar Rp6,9 juta.

“Jika dibandingkan pada H-7 periode 2021 untuk kecelakaan mengalami kenaikan, saat itu  tidak terjadi kecelakaan,” ujar Budi seperti dilansir dari Tempo.

Sedangkan untuk tilang, kata Budi, dilakukan 182 kali atau meningkat 194% jika dibanding 2021 hanya 62 kali. Kemudian untuk pemberian teguran sebanyak 294 kali, naik 28 persen dibanding tahun 2021 sebanyak 230 kali. 

Setelah itu sosialisasi keselamatan lalu lintas dilakukan 352 kali, naik 418 persen dibanding 2021 yang hanya 62 kali. Untuk pembagian masker pada 2021 sebanyak 550 kali, naik 3 persen pada H-7 periode 2022 sebanyak 567 masker.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

PROPERTI
Catat Penjualan Positif Sepanjang Tahun, ModernCikande Raih Penghargaan PIA 2025 dan 

Catat Penjualan Positif Sepanjang Tahun, ModernCikande Raih Penghargaan PIA 2025 dan 

Rabu, 26 November 2025 | 14:52

Kawasan industri ModernCikande Industrial Estate (MCIE) l dinobatkan sebagai peraih penghargaan Properti Indonesia Award 2025 untuk kategori Property Development – Industrial Estate Development

KAB. TANGERANG
Risiko Obesitas Meningkat, Ahli Gizi Ingatkan Pentingnya Pola Makan Seimbang

Risiko Obesitas Meningkat, Ahli Gizi Ingatkan Pentingnya Pola Makan Seimbang

Kamis, 27 November 2025 | 11:10

Padatnya aktivitas dan rutinitas masyarakat saat ini yang serba cepat tanpa disadari ikut merubah pola makan hingga meningkatkan risiko obesitas.

WISATA
Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sabtu, 22 November 2025 | 18:24

Dalam rangka merayakan malam pergantian tahun, Atria Hotel Gading Serpong Tangerang menghadirkan paket khusus bertema Galactic Countdown 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill