Connect With Us

Libatkan 1.669 Aparat, Pengamanan Porprov VI Banten Tanpa Gas Air Mata dan Senjata Api

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 19 November 2022 | 19:16

Apel gelar pasukan pengamanan Porprov VI Banten di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Sabtu, 19 November 2022. (Polres Metro Tangerang Kota / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 1.669 pasukan gabungan diterjunkan Polres Metro Tangerang Kota dalam pelaksanaan pengamanan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten yang akan berlangsung selama 20-29 November 2022 di Kota Tangerang.

Kapolres Metro Tangerang kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan, pihaknya telah menggelar apel pasukan gabungan untuk pengamanan Porprov VI Banten di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Sabtu, 19 November 2022.

"Sebanyak 1.669 pasukan gabungan terdiri dari Polres Metro Tangerang Kota, Kodim 0506/TGR, Satpol PP dan Dishub Kota Tangerang, termasuk pasukan BKO dari Polda Metro Jaya," ujarnya.

BACA JUGA: Siap-siap, Porprov VI Banten Dibuka Minggu Sore di Stadion Benteng Reborn

Menurutnya, apel kesiapan pengamanan ini digelar untuk mengecek kesiapan personel dan sarana prasarana yang akan digunakan serta mempermudah komunikasi dan koordinasi.

Zain menegaskan, saat pengamanan tidak ada anggotanya yang membawa senjata api, gas air mata, maupun peralatan lain yang dilarang selama kegiatan. 

"Kita juga membuat pos pengamanan terpadu bertempat di kantor Satpol PP Kota Tangerang, ini sebagai pusat pengendalian dan pengawasan agar semua dapat termonitor dan terencana dengan baik," terangnya.

Sebagai informasi, pelaksanaan Porprov VI Banten akan resmi dibuka pada Minggu, 20 November 2022 sore, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill