Connect With Us

Naik Lagi, Ini Harga BBM Nonsubsidi di Banten Per 1 Desember

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 1 Desember 2022 | 18:44

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho meminta masyarakat untuk tidak panik dalam merespons penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Kota Tangerang, Sabtu, 3 September 2022. (Polres Metro Tangerang Kota / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Bahan bakar minyak (BBM) kembali mengalami penyesuaian untuk jenis nonsubsidi yang mulai berlaku per hari ini, Kamis 1 Desember 2022.

Penyesuaian ini dilakukan oleh PT Pertamina (Persero) yang diumumkan melalui laman resminya.

Pertamina menyebut hal ini dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022, sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.

Melansir dari bisnis.com, diketahui BBM nonsubsidi Pertamax naik 6,29 persen dari bulan sebelumnya, yakni Rp14.300 menjadi Rp15.200 per liter untuk wilayah Jabodetabek.

Pertamina Dex pun ikut mengalami penyesuaian, yakni naik dari sebelumnya Rp18.550 menjadi Rp18.800 per liter atau naik 1,34 persen.

Tak hanya itu, harga Dexlite menjadi Rp18.300 atau naik 1,6 persen, jika dibandingkan harga sebelumnya yaitu Rp18.000.

Adapun, harga BBM bersubsidi tidak mengalami penyesuaian. Harga Pertalite saat ini masih Rp10.000 per liter, dan harga Pertamax Rp13.900 per liter.

Berikut ini daftar harga terbaru BBM Pertamina yang berlaku mulai 1 Desember untuk wilayah Provinsi Banten:

Pertamax Turbo : Rp15.200

Pertamax : Rp13.900

Pertamina Dex : Rp18.800

Dexlite : Rp18.300

Pertalite : Rp10.000

Solar : Rp6.800

TOKOH
Innalilahi, Wapres Ke-9 Hamzah Haz Tutup Usia

Innalilahi, Wapres Ke-9 Hamzah Haz Tutup Usia

Rabu, 24 Juli 2024 | 14:18

Wakil Presiden (wapres) ke-9 Republik Indonesia, Hamzah Haz dikabarkan tutup usia pada Rabu, 24 Juli 2024 di Klinik Tegalan, sekira pukul 09.30 pagi tadi.

MANCANEGARA
Joe Biden Resmi Mundur dari Pilpres AS 2024, Kamala Harris Ditunjuk Jadi Penggantinya

Joe Biden Resmi Mundur dari Pilpres AS 2024, Kamala Harris Ditunjuk Jadi Penggantinya

Senin, 22 Juli 2024 | 08:50

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengumumkan bahwa ia tidak akan mencalonkan diri lagi dalam pemilihan presiden (pilpres) 2024 dan mendukung Wakil Presiden Kamala Harris sebagai penerusnya.

BANDARA
Mahasiswi Korsel Kepergok Selundupkan 94 Reptil di Bandara Soetta

Mahasiswi Korsel Kepergok Selundupkan 94 Reptil di Bandara Soetta

Jumat, 19 Juli 2024 | 19:28

Seorang mahasiswa asal Korea Selatan (Korsel) ditangkap karena berupaya menyelundupkan sebanyak 94 ekor reptil dari Indonesia ke negara asalnya, melalui Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang.

KOTA TANGERANG
KPU Kota Tangerang Sosialisasikan Pencalonan Kepala Daerah

KPU Kota Tangerang Sosialisasikan Pencalonan Kepala Daerah

Kamis, 25 Juli 2024 | 21:16

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang menyosialisasikan peraturan KPU tentang pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, Walikota dan Wakil Walikota Tangerang untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill