Connect With Us

Musim Penghujan, PLN UID Banten Kenalkan Potensi Bahaya Kelistrikan

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 11 November 2023 | 20:15

PLN UID Banten melalui UP3 Banten Utara menggelar sosialisasi dan edukasi keselamatan ketenagalistrikan masyarakat umum serta pelayanan pelanggan di Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Banten, Sabtu, 11 November 2023 (@TangerangNews / Fahrul Dwi Putra )

TANGERANGNEWS.com- PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten tengah gencar melakukan sosialisasi dan edukasi keselamatan ketenagalistrikan masyarakat umum serta pelayanan pelanggan.

Melalui Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Banten Utara kegiatan sosialisasi tersebut digelar di Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Banten, Sabtu, 11 November 2023.

Adapun sosialisasi tersebut meliputi proses distribusi listrik, penyebab padam listrik, potensi bahaya disekitar aset milik PLN, pencegahan bahaya kelistrikan, layanan PLN, serta aplikasi PLN Mobile.

General Manager PLN UID Banten Abdul Mukhlis mengatakan, sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat akan potensi bahaya listrik serta mengenali produk dan layanan PLN.

Abdul Mukhlis mengenaskan, kegiatan sosialisasi ini wajib diselenggarakan oleh seluruh Unit Pelaksana yang ada di PLN UID Banten.

"Kita melakukan ‘jemput bola’ dalam kegiatan Sosialisasi dan Edukasi ini, tujuan utamanya adalah meningkatkan kepedulian dan kesadaran masyarakat akan keselamatan dari potensi bahaya ketenagalistrikan," ujarnya.

Dia berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan kepedulian masyarakat dan meningkatkan kepuasan pelanggan akan produk dan layanan PLN.

"Kegiatan ini begitu penting karena bagi PLN, tidak ada yang lebih penting selain jiwa manusia," tuturnya.

Salah satu peserta sosialisasi Riki mengaku, kegiatan ini sangat berguna untuk memberi pemahaman terkait potensi bahaya kelistrikan di musim hujan.

"Terlebih saat memasuki musim penghujan saat ini, seperti tidak berteduh di sekitar aset PLN dan mematikan aliran listrik di rumah ketika mengetahui ada potensi banjir dan air memasuki rumah," tukasnya.

BANTEN
Polda Banten Bongkar Peredaran Ganja Online, Amankan 3 Kg dari Jaringan Instagram @CANNABIS

Polda Banten Bongkar Peredaran Ganja Online, Amankan 3 Kg dari Jaringan Instagram @CANNABIS

Jumat, 28 November 2025 | 23:29

Jaringan peredaran narkotika yang menggunakan platform media sosial Instagram sebagai basis transaksi berhasil dibongkar tuntas oleh Direktorat Reserse Narkoba Polda Banten.

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

PROPERTI
Catat Penjualan Positif Sepanjang Tahun, ModernCikande Raih Penghargaan PIA 2025 dan 

Catat Penjualan Positif Sepanjang Tahun, ModernCikande Raih Penghargaan PIA 2025 dan 

Rabu, 26 November 2025 | 14:52

Kawasan industri ModernCikande Industrial Estate (MCIE) l dinobatkan sebagai peraih penghargaan Properti Indonesia Award 2025 untuk kategori Property Development – Industrial Estate Development

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill