Connect With Us

Pengguna Mobil Listrik Wajib Tahu, Begini Cara Isi Daya di SPKLU

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 3 April 2024 | 15:14

Ilustrasi mengisi daya mobil listrik di SPKLU. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pengguna kendaraan listrik, khususnya mobil tak perlu khawatir saat akan mudik Lebaran 2024.

Pasalnya, PT PLN (Persero) telah menyediakan 29 titik Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Provinsi Banten yang dapat digunakan untuk mengisi daya.

General  Manager PLN UID Banten Abdul Mukhlis mengatakan, fasilitas ini merupakan upaya PLN meningkatkan pelayanan pelanggan dengan fitur-fitur yang mendukung ekosistem kendaraan listrik, seperti kemudahan akses lokasi SPKLU melalui aplikasi PLN Mobile.

"Dengan layanan pengisian daya mobil listrik melalui aplikasi PLN Mobile, kami ingin memberikan kemudahan bagi pengguna mobil listrik untuk mengakses energi bersih dan ramah lingkungan," ujar Mukhlis Rabu, 3 April 2024.

Adapun mengisi daya mobil listrik di SPKLU terbilang cukup mudah, tak jauh berbeda dengan pengisian bahan bakar kendaraan pada umumnya. Berikut caranya.

  1. Buka aplikasi PLN Mobile yang bisa didownload melalui appstore maupun playstore;
  2. Pilih fitur Electric Vehicle.
  3. Setelah itu akan muncul beberapa pilihan antara lain Tukar Baterai, SPKLU dan SPLU.
  4. Pengguna mobil listrik kemudian dapat pilih SPKLU.
  5. PLN Mobile akan menampilkan sejumlah SPKLU yang terdekat dengan lokasi pengguna mobil listrik. Aplikasi ini juga menyediakan petunjuk arah ke lokasi SPKLU.
  6. Setelah memilih lokasi SPKLU yang dikunjungi maka pengguna mobil listrik dapat memindai barcode yang tersedia di mesin pengisian daya kendaraan listriknya.
  7. Pilih atau tulis berapa daya yang akan diisi.
  8. Lanjutkan ke pembayaran yang dilakukan dengan transaksi dompet digital.
  9. Apabila sudah membayar, maka masukan nozzle pengisian baterai ke tempat pengisian baterai mobil.
  10. Tunggu sampai tahap sinkronisasi baterai selesai, baru proses pengisian daya akan dimulai.
  11. Saat pengisian daya selesai, prosesnya akan berhenti otomatis.
  12. Cabut kembali nozzle dan letakkan pada SPKLU.

Abdul Mukhlis berharap, fasilitas SPKLU yang tersedia dapat memudahkan masyarakat dalam mengisi daya mobil listrik, sehingga bisa menikmati perjalanan dengan lebih nyaman dan aman.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

TANGSEL
Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:33

Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kini bersiap mereplikasi secara masif Program Biopori sebagai upaya mengatasi krisis sampah yang terjadi di wilayah tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill