Connect With Us

7 Tips Belanja Online Hemat di Harbolnas 10.10

Fahrul Dwi Putra | Senin, 9 Oktober 2023 | 19:31

Tampilan Online Shop. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Perkembangan teknologi yang sangat pesat telah memudahkan berbagai keperluan masyarakat, termasuk hadirnya platform e-commerce yang memungkinkan untuk berbelanja secara online.

Disambut baik oleh masyarakat, para platfrom e-commerce tersebut pun kerap memberikan diskon spesial. Salah satunya, yakni dikenal dengan Hari Belanja Nasional (Harbolnas).

Harbolnas merupakan hari khusus di mana para e-commerce memberikan diskon besar-besaran. Biasanya Harbolnas jatuh pada tanggal-tanggal cantik, seperti 10 Oktober (10.10), 11 November (11.11), dan 12 Desember (12.12).

Oleh karena itu, berikut sejumlah tips berbelanja lebih hemat dan optimal di Harbolnas seperti dilansir dari kanal YouTube Akseleran, Selasa, 10 Oktober 2023.

1. Tentukan Budget dengan Teliti

Mulailah dengan menetapkan anggaran belanja yang jelas dan pastikan produk yang akan dibeli sesuai dengan kebutuhanmu.

2. Lakukan Riset Harga

Lakukan perbandingan harga di berbagai website untuk memastikan mendapatkan penawaran terbaik tanpa mengorbankan kualitas.

3. Pilih Cara Pembayaran yang Bijak

Pilih metode pembayaran yang sesuai dengan rencana keuanganmu, hindari tergoda dengan penawaran khusus yang mungkin mengganggu keuangan di masa depan.

4. Perhatikan Garansi Produk

Pastikan barang yang dibeli memiliki garansi untuk menghindari masalah jika terjadi kerusakan di kemudian hari.

5. Berpikir Dua Kali Sebelum Membeli

Pertimbangkan dengan matang sebelum membeli, pastikan barang tersebut benar-benar diperlukan dan harganya sesuai dengan daya beli.

6. Buat Wishlist atau Daftar Belanja

Buat daftar belanja sebelumnya untuk mempersiapkan diri dan mengenal produk lebih baik dari jauh-jauh hari.

7. Pahami Aturan Promo

Teliti aturan promo seperti potongan harga, gratis ongkos kirim, cashback, dan lainnya untuk menghindari miskomunikasi.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

KAB. TANGERANG
Lagi Peralihan Pelanggan Perumdam TKR ke Perumda TB, Warga Protes Air Mati Tak Ada Pemberitahuan

Lagi Peralihan Pelanggan Perumdam TKR ke Perumda TB, Warga Protes Air Mati Tak Ada Pemberitahuan

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:53

Sejumlah warga melayangkan keluhan di media sosial menyusul gangguan distribusi air bersih yang terjadi di tengah proses peralihan pengelolaan pelanggan dari Perumdam Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang ke Perumda Tirta Benteng (TB)

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

OPINI
Ribuan Botol Miras Dimusnahkan, Akar Masalah Dibiarkan

Ribuan Botol Miras Dimusnahkan, Akar Masalah Dibiarkan

Senin, 5 Januari 2026 | 19:48

Namun, pertanyaan mendasarnya adalah: apakah memusnahkan ribuan botol miras cukup untuk menyelesaikan persoalan? Ataukah langkah ini justru berisiko menjadi rutinitas seremonial tahunan tanpa menyentuh akar masalah?

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill