Connect With Us

Strike! Yuk Ikut Mancing Bareng di Sungai Cisadane Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 24 November 2023 | 16:50

Ilustrasi mancing di Sungai Cisadane, Kota Tangerang (@TangerangNews / Istirahat )

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak satu ton ikan telah ditebar di Sungai Cisadane guna pelaksanaan kegiatan Mancing Bareng (Maber) di sepanjang belakang Robinson hingga Kali Pasir, pada Sabtu, 25 November 2023.

Kepala Disbudpar Kota Tangerang Rizal Ridolloh mengatakan, ikan-ikan yang ditebar merupakan hasil kerja sama dengan para petambak lokal.

"Hasil dari budidaya mereka yang kita tebar di Sungai Cisadane nantinya untuk dipancing secara bersama-sama," ucapnya Kamis, 23 November 2023.

Selain itu, kegiatan mancing ini masih bagian dari rangkaian Festival Cisadane 2023 di Kota Tangerang.

Rizal menyebut, mancing bersama digelar dengan tujuan untuk menambah rasa cinta, menjaga, dan merawat Sungai Cisadane, sekaligus menyosialisasikan ketahanan pangan, terutama terkait pangan ikan.

"Dipastikan ribuan masyarakat dari berbagai daerah akan memadati lokasi mancing bareng, di sepanjang Sungai Cisadane," tutupnya.

MANCANEGARA
 Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Banjir Tangerang Masuk Berita Malaysia, Netizen: Go Internasional

Senin, 7 Juli 2025 | 22:19

Hujan yang mengguyur wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya menyebabkan banjir di sejumlah titik, sejak Minggu 6 Juni 2025, malam. Bahkan peristiwa ini menjadi pemberitaan di media Malaysia.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

WISATA
Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Super Murah di Tangerang dan Tangsel

Minggu, 6 Juli 2025 | 14:51

Bingung memilih tempat jalan-jalan bersama sama keluarga saat momen liburan sekolah? Kota Tangerang dan Tangerang Selatan (Tangsel) menyimpan banyak destinasi wisata menarik tanpa perlu merogoh kocek mahal.

SPORT
BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

BPJamsostek Tangerang Lindungi Ribuan Atlet Sepakbola Liga Forssekot Tahun 2025

Minggu, 6 Juli 2025 | 22:16

BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Tangerang Batuceper memberikan perlindungan kepada ribuan atlet sepak bola kelompok umur (KU) 8, 10 dan12 tahun, dalam turnamen Liga Forum Sekolah Sepakbola Kota Tangerang (Forssekot) Tahun 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill