Connect With Us

Warga Jambe Tangerang yang Hilang saat Mancing Dipastikan Masih Hidup

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 6 November 2023 | 21:46

Pencarian seorang warga yang diduga hilang saat memancing di Sungai Cimanceuri, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, Jumat 3 November 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Seorang warga Desa Rancabuaya, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang yang dinyatakan hilang saat memancing di Kali Cimanceuri, sudah ada titik terang.

Supandi, Kepala Desa Rancabuaya mengatakan saat ini pihaknya masih mencari warganya bernama Sopian itu. Diketahui ponselnya masih dalam keadaan aktif.

"HP-nya pernah aktif, sekarang masih dicari di rumah saudaranya. Sekarang nunggu aktif lagi, 2 hari kemarin masih mati," singkat Supandi kepada Tangerangnews.com, Senin, 6 November 2023.

Tokoh Masyarakat Kabupaten Tangerang Ahmad Hidayat menyesalkan kalau Sopian yang awalnya dikira tercebur ke sungai, ternyata hanya minggat.

Pasalnya, tindakannya tersebut sudah merepotkan semua pihak, terutama warga sekitar dan keluarganya.

“Kasihan kan para warga yang sibuk mencarinya, dan carinya ke pinggir Sungai Cimanceuri, bisa berbahaya karena airnya saat ini sedang naik,” cetusnya.

Ia juga meminta kepada keluarga supaya meminta bantuan pihak Kepolisian untuk melacak kontak ponselnya.

“Supaya cepat ketemu,” pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, Sopian, tiba-tiba saja hilang saat memancing pada Kamis, 2 November 2023. Warga setempat hanya menemukan sebuah joran pancingan miliknya di sekitar Sungai Cimanceuri itu.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

BANDARA
Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Rabu, 5 November 2025 | 19:04

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang dan I Gusti Ngurah Rai Bali masuk ke dalam daftar Megahubs 2025 yang dirilis OAG Aviation, penyedia data penerbangan global terkemuka asal Inggris.

WISATA
Travel Malang Juanda Nahwa Travel – Pesan Online, Berangkat Langsung!

Travel Malang Juanda Nahwa Travel – Pesan Online, Berangkat Langsung!

Selasa, 4 November 2025 | 10:49

Buat kamu yang sering bepergian dari Malang ke Bandara Juanda, pasti tahu betapa pentingnya memilih jasa transportasi yang tepat. Nahwa Travel hadir untuk menjawab kebutuhan itu dengan layanan Travel Malang Juanda yang cepat

TEKNO
Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Rabu, 5 November 2025 | 17:36

Redmi kembali menarik perhatian pasar smartphone melalui peluncuran Redmi 15C. Ponsel ini diklaim menghadirkan keseimbangan antara harga terjangkau dan spesifikasi mumpuni untuk kebutuhan harian.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill