Connect With Us

Kampung Mancing di Benda Tangerang Diresmikan

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 23 Februari 2022 | 15:57

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah meresmikan Kampung Mancing yang merupakan akronim dari Masyarakat Cinta Lingkungan di RW 8 Kelurahan Belendung, Kecamatan Benda, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Kampung Mancing yang merupakan akronim dari Masyarakat Cinta Lingkungan di RW 8 Kelurahan Belendung, Kecamatan Benda, Kota Tangerang diresmikan, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, Rabu 23 Februari 2022.

Kampung Mancing sebelumnya lahan tidur itu disulap menjadi area yang asri dan produktif. Kini kampung tersebut sebagai destinasi wisata terbaru di Kota Tangerang.

"Cakep ini lokasinya, tinggal ditambah pojok UMKM aja buat jual produk warga sini," kata Arief.

Dengan kehadiran Kampung Mancing, masyarakat di sekitar area tersebut harus lebih kompak dan produktif agar eksistensinya semakin bersinar.

"Siapin makanan khasnya, kemasan produknya juga harus dibuat yang menarik. Agar jika menjadi destinasi wisata ada kenang-kenangan yang dibawa pulang," ucap Arief.

Potensi yang dimiliki Kampung Mancing harus dapat dikelola secara optimal sehingga dapat menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Kecamatan Benda.

"Untuk nantinya menjadi destinasi wisata yang dimiliki Kota Tangerang," pungkas Arief.

KAB. TANGERANG
Puluhan Tahun Diabaikan, Jalan Perbatasan Bogor–Tangerang Dibangun Tahun Ini

Puluhan Tahun Diabaikan, Jalan Perbatasan Bogor–Tangerang Dibangun Tahun Ini

Sabtu, 31 Januari 2026 | 20:51

Ruas Jalan Maloko–Dangdang yang selama puluhan tahun rusak dan nyaris tak tersentuh pembangunan dipastikan akan diperbaiki pada 2026 melalui rencana kolaborasi antarpemerintah daerah.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

SPORT
Pelatih Persita Puas Meski Tumbang 0-2 dari Persija 

Pelatih Persita Puas Meski Tumbang 0-2 dari Persija 

Sabtu, 31 Januari 2026 | 20:37

Persita Tangerang harus mengakui keunggulan tim tamu Persija Jakarta setelah kalah dengan skor 0-2 pada pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill