Connect With Us

Besok Ada Band Triad di Penutupan POPDA XI Banten, Ini Lokasi Parkirnya

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 12 Juni 2024 | 12:54

Band Triad bakal tampil dalam penutupan POPDA XI Banten 2024 di Kota Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Band besutan musisi senior Ahmad Dhani, Of Triad dijadwalkan manggung di Kota Tangerang pada Kamis, 13 Juni 2024.

Hal itu berkenaan dengan penutupan POPDA XI Banten, yang berlangsung di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, mulai pukul 19.30 WIB hingga selesai.

Selain Of Triad, masyarakat juga akan dihibur dengan berbagai penampilan menarik lainnya , seperti Sahitya Band, Parade, Marching Band, hingga Tari Kolosal.

"Penutupan akan dimeriahkan dengan sederet penampilan dan bintang tamu spesial dari Sahitya Band dan Triad," tulis akun @tangerangkota.

Bagi masyarakat yang ingin menyaksikan Triad maupun hiburan lainnya diwajibkan untuk mendaftar terlebih dahulu melalui tautan resminya, https://bit.ly/PenutupanPopdaXITNG.

Perlu diketahui, pendaftaran tersebut tidak dipungut biaya sepeser pun alias gratis selama kuota masih mencukupi.

Adapun parkirnya, terdapat beberapa tempat yang dijadikan lokasi kantung parkir, antara lain, Puspem Kota Tangerang, TMP/Masjid Al-A'zhom, dan LP Anak (Pria).

BANTEN
Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Selasa, 27 Januari 2026 | 07:45

Direktur media daring Ekbisbanten.com, Ismatullah, memenuhi undangan klarifikasi di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Banten pada Senin, 26 Januari 2026.

TEKNO
Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Senin, 26 Januari 2026 | 19:23

Trader kini semakin mengutamakan aplikasi trading yang praktis dan serba terintegrasi. Simak fitur-fitur yang mendukung analisa, efisiensi, dan kenyamanan trading modern.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill