Connect With Us

Kader PKK Kabupaten Tangerang Dibekali Bahaya Kanker Payudara

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 8 April 2015 | 16:39

Kader PKK Kabupaten Tangerang Dibekali Bahaya Kanker Payudara. (Dira Derby / TangerangNews)

TANGERANG-Dalam rangka menyambut Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), PKK Kabupaten Tangerang bekerjasama dengan Yayasan Kanker Payudara Indonesia dan RSUD setempat menggelar sosialisasi deteksi dini kanker payudara dan kanker serviks.

 

Sosialisasi tersebut dilaksanakan di Aula Gedung Pendopo Bupati Tangerang di Jalan Kisamaun, Kota Tangerang. Rabu (8/4/2015). Yuli Zaki Iskandar Ketua TP PKK Kabupatan Tangerang dalam sambutannya mengatakan,  World Health Organitation (WHO) menyebut kanker payudara sebagai jenis kanker pembunuh wanita tertinggi di dunia juga Indonesia.

 

Angka penderitanya terus menanjak setiap tahun. Menurut Yuli, kegiatan ini sangat penting dilakukan karena semua anggota dan kader PKK harus mengerti akan pentingnya bahaya kanker payudara.

 

 " Kegiatan ini sangat penting dilaksanakan bagi kader-kader PKK, agar mengerti dan paham mendeteksi secara dini kanker payudara dan kanker serviks," terang Yuli yang juga Istri Bupati Tangerang.

 

Yuli mengajak kepada kader dan masyatakat Kabupaten Tangerang agar terus menjaga kesehatan,  dan menjaga pola hidup sehat.

 

Dan kepada peserta sosialisasi agar menyimak sosialisasi dengan baik, Sehingga kader-kader bisa memberikan kembali ilmu yang didapat dalam sosialisasi hari ini.

 

Selain itu, kegiatan sosialisasi ini merupakan dari  rangkaian Hari Jadi Kesatuan Gerak PKK ke-43 yang diselenggarakan oleh TP PKK Kabupaten Tangerang.

"Saya mengajak kepada peserta dan seluruh masyarakat, agar terus menjaga kesehatan dan pola hidup yang sehat agar terhindar dari berbagai penyakit khususnya kepada kaum perempuan agar menjaga bagian tubuhnya sehingga jauh dari kanker payudara maupun serviks," pesan Yuli kepada kader PKK dan seluruh kaum perempuan di Tangerang.

 

Ketua Yayasan Kanker Payudara Indonesia (YKPI) Linda Gumelar menilai sosialisasi terkait gejala kanker payudara masih kurang sehingga angka kematian akibat penyakit tersebut tinggi.

 

"Masih banyak perempuan yang telat menyadari adanya gejala kanker payudara, akhirnya penyakit ini mereka temukan ketika sudah masuk pada tahap lanjut," kata Linda.  

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

BISNIS
Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Selasa, 28 Oktober 2025 | 13:03

Perusahaan pemilik merek minuman Teguk, PT Platinum Wahab Nusantara Tbk (TGUK), berencana memperluas lini usahanya ke bidang frozen meat dan food processing. Hal ini lantaran bisnis utamanya mengalami tekanan sepanjang 2024.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill