Connect With Us

BPOM Instruksikan Tarik Mie Bikini

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 5 Agustus 2016 | 02:00

Mie Bikini (@TangerangNews.com 2016 / Raden Bagus Irawan)

TANGERANGNews.com-Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) pusat mengaku telah menginstruksikan BPOM disetiap wilayah untuk mencari tempat produksi merek makanan ringan mie remes Bikini, Kamis (4/8/2016).

 

"Kami sudah mengintruksikan kantor BPOM di seluruh Indonesia, untuk mencari dimana saja produk mie Bikini itu berada. Sebab kan produknya itu bisa dibeli dengan cara online," kata Kepala BPOM Penny Lukito.

 

Tak hanya mencari tahu barangnya saja, BPOM juga tengah menyelidiki rumah produksinya. Sebab, BPOM tidak pernah merasa mengeluarkan izin edar ataupun mendatangi rumah produksinya.

 

"Jangankan mengeluarkan izin edar, dari bentuk kemasannya saja yang mengandung unsur pornografi sudah pasti tidak akan dikeluarkan izin edarnya," tutur Penny.

 

Penny juga mengaku khawatir bila kandungan dalam mie kremes siap makan itu mengandung zat berbahaya. Seperti zat pengawet hingga efek sosial yang ditimbulkan saat melihat kemasannya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill