Connect With Us

ICW dan Ayo Banten Gencarkan Sosialisasi Pilkada Banten 2017

RENDY | Minggu, 25 Desember 2016 | 18:00

ICW dan Ayo Banten Gencarkan Sosialisasi Pilkada Banten 2017 (@TangerangNews.com 2016 / Rangga A Zuliansyah)



TANGERANGNews.com
-Indonesian Corruption Watch (ICW) dan gerakan Ayo Banten, tim pemantau independen pada Pilkada Banten 2017 terus mengajak warga yang memiliki hak pilih untuk menggunakan hak pilihnya pada Pilkada Banten 2017 yang akan digelar 15 Februari 2017, Selain itu, warga juga diajak mengenali visi serta misi dua pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten 2017.


Aktivitas lainnya dari para pegiat pemilu dan anti korupsi dalam sosialisasi tersebut adalah mengingatkan warga untuk menolak segala bentuk politik uang pada penyelenggaraan Pilkada Banten.

"Kami berharap masyarakat Banten dapat menjadi pemilih yang cerdas. Mengenal calon Gubernur dan calon Wakil Gubernur melalui visi misinya, mengetahui rekam jejaknya, serta dari keluarga mana ia berasal. Selain hal tersebut, pada saatnya nanti masyarakat diharapkan hadir ke TPS dan tidak golput. Karena setiap suara akan menentukan nasib Banten lima tahun ke depan," kata Agus F. Hidayat, Koordinator Daerah Ayo Banten Kabupaten Tangerang saat mensosialisasikan Pilkada Banten 2017 tersebut di sepanjang jalan Boulevard, Perumahan Telaga Bestari, Cikupa, Kabupaten Tangerang, Minggu (25/12/2016).

Masih kata Agus, kegiatan mereka ini sangat membantu warga yang belum mengetahui akan diselenggarakannya Pilkada Banten, karena ternyata tak sedikit warga yang belum mendapatkan informasi perhelatan demokrasi prosedural tersebut.

"Kerja-kerja semacam ini semestinya dilakukan oleh KPU lebih intensif lagi, karena ternyata banyak masyarakat Banten yang tidak mengetahui jalannya penyelenggaraan Pilkada Banten," tambahnya

Minimnya sosialisasi tersebut menurut Agus karena terbatasnya alat peraga kampanye (APK) yang menginformasikan soal Pilkada Banten, selain itu, banyak ditemukan APK tersebut juga dalam kondisi rusak atau hilang. Sehingga menurut Agus, sosialisasi yang dilakukan pihaknya sangat membantu warga pemilih di Pilkada Banten tersebut.

"Dengan terbatasnya Alat Peraga Kampanye (APK) yang terpasang, saya berharap kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh Ayo Banten dapat membantu masyarakat mengetahui proses pilkada Banten dan  lebih selektif dalam memilih pemimpinnya," tandasnya

Kegiatan sosialisasi yang dilakukan gerakan Ayo Banten di jalan Boulevard, Perumahan Talaga Bestari, Kabupaten Tangerang, tersebut mendapatkan respon baik dari warga yang tengah berolahraga, aktivitas yang berlangsung selama dua jam tersebut, dari pukul 06.00-08.00 WIB dilakukan dengan membagikan informasi seputar Pilkada Banten dalam bentuk leaflet, stiker dan pin.

Dikatan Agus, selain di Kabupaten Tangerang, pada hari dan jam yang sama, kegiatan serupa dilakukan juga di alun-alun Ahmad Yani, Kota Tangerang, dan di perumahan Villa Dago, Kota Tangerang Selatan.

Gerakan Ayo Banten sebuah gerakan yang diinisiasi oleh ICW bersama Tangerang Public Transperancy Watch (TRUTH), Madrasah Anti Korupsi (MAK), dan sejumlah mahasiswa dari berbagai kampus di Banten yang telah aktif melakukan pemantauan dan sosialisasi Pilkada Banten sejak 6 November 2016.

TANGSEL
Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:28

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) bersiap menghadirkan fasilitas pengolahan sampah modern, yang mampu mengolah hingga 1.000 ton sampah per hari dan mengubahnya menjadi energi listrik.

KAB. TANGERANG
Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:08

Polisi mengungkap motif Heri Budiman, 38, membunuh dan membakar balita usia 5 tahun inisial MA di kontrakan wilayah Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill