Connect With Us

Jalan Licin, Pemotor Tewas Tabrak Truk Pasir di Cikupa

Mohamad Romli | Kamis, 18 Januari 2018 | 13:00

Petugas Kepolisian mengevakuasi korban kecelakaan di Jalan Raya Serang Km 17, Desa Bojong, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Kamis (18/1/2018). (@TangerangNews / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria yang belum diketahui identitasnya tewas setelah menabrak truk bermuatan pasir di Jalan Raya Serang, Km 17, Kelurahan Sukanegara, Cikupa, Kamis (18/1/2018).

Pristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 12.00 WIB.

Iwan, warga yang berada dilokasi kejadian kepada TangerangNews.com mengatakan, pemotor tersebut sedang melaju ke arah Cikupa.

BACA JUGA :

Dilokasi kejadian, korban hendak menyalip mobil yang berada didepannya lewat jalur kanan. Namun, ternyata lajur kanan tidak memungkinkan.

"Lalu ia ambil jalur kiri, ternyata ada truk yang sedang ganti ban," ujarnya.

Korban yang tengah melaju dengan kecepatan tinggi masih berusaha untuk menghindari tabrukan.  Namun, karena jarak yang terlalu dekat ditambah kondisi jalan yang licin. Dia tidak lagi bisa menguasai motornya.

"Sempat oleng, lalu jatuh dan masuk ke kolong truk," tambahnya.

Korban menghembuskan nafas terakhirnya dilokasi kejadian karena mengalami luka parah pada bagian leher dan kepala.

Akibat peristiwa itu,  sempat terjadi kemacetan panjang di ruas jalan tersebut.

"Sudah ada petugas yang menangani kecelakaan tersebut," tukasnya.

TangerangNews.com masih berusaha menghubungi Kanit Laka Lantas Polresta Tangerang untuk mengetahui identitas korban.(DBI/HRU)

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

BANTEN
Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Dulu Rusak dan Kebanjiran, Akses Jalan Industri di Jatiuwung Kini Mulus Dibeton Pemprov Banten

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:21

Warga Kelurahan Pasir Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang kini dapat bernapas lega. Jalan Kopi yang selama bertahun-tahun rusak, kini telah berubah menjadi jalan beton yang kokoh.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill