Connect With Us

Zaki Unggulkan Timnas Kroasia di Final Piala Dunia, Skor 2-1

Mohamad Romli | Sabtu, 14 Juli 2018 | 12:41

Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar saat meresmikan dimulainya kompetisi sepakbola U-19 Bupati Cup ke V di Stadion mini Gapensa Kosambi, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang. (TangerangNews.com/2018 / Mohamad Romli)

 

TANGERANGNEWS.com-Babak final Piala Dunia 2018 menjadi momentum mendebarkan bagi para pecinta sepak bola, tak terkecuali Ahmed Zaki Iskandar.

Sosok yang dipastikan kembali menjabat sebagai Bupati Tangerang untuk kedua kalinya tersebut adalah pecinta olahraga, tak terkecuali sepak bola.

"Saya menjagokan Timnas Kroasia di babak final Piala Dunia," ujarnya, Sabtu (14/7/2018).

Ditanya alasan mendukung Timnas asuhan Zlatko Dalic yang menaklukkan Timnas Inggris dibabak semi final dengan skor akhir 2-1 berkat gol yang dicetak pada menit ke-68 dan menit ke-109 itu, Zaki beralasan karena skuat Kroasia kuat dengan Modric, Ivan Rakitic dan Meteo Kovacic sebagai gelandang andalan dan Mario Mandzukic dan Ivan Perisic diposisi penyerang.

"Selain skill, skuad Kroasia juga rata-rata memiliki pengalaman untuk mengatasi tekanan saat bermain, karena rata-rata sudah 41 kali bermain. Jadi, skor 2-1 untuk Kroasia," tukasnya.(RAZ/HRU)

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill