Connect With Us

Lusa, 50 Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Dilantik

Maya Sahurina | Rabu, 21 Agustus 2019 | 13:20

Kegiatan pelatihan pelantikan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang periode 2019-2024. (@TangerangNews / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 50 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang periode 2019-2024 rencananya akan dilantik pekan ini. 

Seperti yang disampaikan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar pada 12 Agustus 2019 lalu. Pihaknya segera mengirimkan surat ke Gubernur Banten agar caleg terpilih tersebut bisa segera dilantik.

"Perkiraan pelantikan setelah 17 Agustus 2019, tapi kalau bisa sebelum 17 Agustus lebih baik lagi," ujar zaki usai penetapan anggota DPRD terpilih oleh KPU.

Dikatakan Kepala Bagian Persidangan Sekretariat DPRD (Setwan) Kabupaten Tangerang Suherman, pelantikan telah ditetapkan dengan berkoordinasi dengan Sekda dan Bupati.

"Alhasil keputusan hari sumpah janji anggota dewan jadi pada Jumat, 23 Agustus 2019,” ujarnya, Rabu (21/8/2019)

Baca Juga :

Lanjut Suherman, sejumlah fasilitas dan kelengkapan pelantikan telah dipersiapkan hingga saat ini.

"Semoga tidak ada keterlambatan waktu saat pelaksanaan. Persiapan sudah mencapai 75 persen,” katanya.

Diketahui dari 16 partai politik yang mengikuti Pemilu 2019, hanya 10 partai yang mendapatkan kursi di DPRD Kabupaten Tangerang.(RAZ/HRU)

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

KOTA TANGERANG
Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tancap gas menyambut tahun 2026 dengan menyiapkan sederet Proyek Strategis Daerah (PSD).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill