Connect With Us

Meski Diguyur Hujan, Karnaval HUT Tangerang Tetap Berlangsung

Maya Sahurina | Kamis, 26 Desember 2019 | 21:14

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar beserta Wakil Bupati Mad Romli dan para kepala dinas dilingkup Pemkab Tangerang hujan - hujanan saat mengikuti karnaval HUT Kabupaten Tangerang ke-76, Kamis (26/12/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Hujan yang mengguyur kawasan Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang di Tigaraksa tidak menyurutkan semangat perhelatan karnaval HUT Kabupaten Tangerang ke-76, Kamis (26/12/2019).

Karnaval tersebut diikuti oleh 29 kecamatan dan komunitas. Meski basah kuyup, peserta tetap berjalan mulai dari area gedung Sekretariat Daerah (gedung Bupati) kemudian mengelilingi area Puspemkab Tangerang.

BACA JUGA:

Tampak Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar beserta Wakil Bupati Mad Romli pun tak bergeming. Bahkan, ia dan para kepala dinas dilingkup Pemkab Tangerang pun turut basah kuyup.

Bupati dalam sambutannya kembali menyampaikan, HUT kabupaten Tangerang tahun 2019 ini adalah yang terakhir dihelat bulan Desember. 

"Ini terakhir HUT di bulan Desember, tahun depan dilaksanakan bulan Oktober," ujarnya.

Sementara, bagi Mad Romli, karnaval dengan diguyur hujan itu baginya hal yang luar biasa.

"Ini salah satu agenda luar biasa, ini sejarah baru, bukan sengaja , kita sama-sama hujan-hujanan," katanya.(MRI/RGI)

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Pemkot Tangsel Sebut Jalan yang Ditambal Surya Insomnia Jadi Tanggung Jawab Pengembang

Rabu, 26 November 2025 | 09:49

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) memastikan kerusakan jalan yang sempat ditambal komedian Surya Insomnia di Serpong bukan berada dalam kewenangan daerah.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

BANTEN
Warga Baduy Diminta Tidak Berjualan Madu ke Jakarta Usai Kasus Pembegalan

Warga Baduy Diminta Tidak Berjualan Madu ke Jakarta Usai Kasus Pembegalan

Kamis, 27 November 2025 | 10:46

Warga Baduy di pedalaman Kabupaten Lebak, Banten diminta menahan diri untuk tidak terlebih dahulu berjualan madu ke Jakarta setelah kasus pembegalan yang menimpa warga Baduy Dalam, Revan, 16.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill