Connect With Us

Banjir, PKB Kabupaten Tangerang Salurkan Bantuan ke Solear

Mohamad Romli | Kamis, 2 Januari 2020 | 13:35

Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Tangerang saat menyalurkan bantuan bagi korban banjir di Kecamatan Solear, Rabu (1/1/2019) malam. (Istimewa / Istimewa)

 

 

TANGERANGNEWS.com-Banjir yang melanda beberapa kecamatan di Kabupaten Tangerang membuat banyak pihak terjun langsung menyalurkan bantuan untuk para korban, salah satunya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Bantuan berupa makanan siap saji dan air mineral disalurkan pengurus PKB Kabupaten Tangerang kepada para korban di Kecamatan Solear.

"Semalam kami terjun langsung ke dua desa terdampak banjir di Kecamatan Solear, di desa Cikasungka dan Kampung Keramat Solear," ungkap Burhan, politisi PKB Kabupaten Tangerang kepada TangerangNews, Kamis (2/1/2020).

Burhan menambahkan, melihat kondisi para korban banjir, pihaknya menyampaikan rasa simpati yang mendalam. Karena, banjir telah menyusahkan hidup warga.

"Banjir awal tahun ini memang parah, kehadiran kami ditengah-tengah mereka semoga menguatkan dan memotivasi mereka untuk kuat dan tabah atas musibah ini," tambahnya.

Selain itu, Ketua Fraksi PKB DPRD Kabupaten Tangerang ini mengatakan, pasca banjir adalah kondisi yang membutuhkan perhatian lebih dari pemerintah dan para dermawan. Karena, warga membutuhkan banyak bantuan.

"Kami juga mengajak semua kader PKB untuk menyalurkan bantuan bagi saudara-saudara kita yang sedang dilanda musibah banjir. Ssmoga bantuan kita bisa turut meringankan beban mereka," pungkasnya.(RMI/HRU)

TANGSEL
Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:28

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) bersiap menghadirkan fasilitas pengolahan sampah modern, yang mampu mengolah hingga 1.000 ton sampah per hari dan mengubahnya menjadi energi listrik.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

WISATA
Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Besok Ada Tradisi Seba Baduy 2025, Ini Rangkaian Jadwalnya

Kamis, 1 Mei 2025 | 21:07

Berdasarkan informasi, tradisi tahunan ini akan diikuti 1.750 warga suku Baduy mulai Jumat, 2 Mei 2025, hingga Sabtu, 3 Mei 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill