Connect With Us

Diterjang Banjir, Aktivitas Belajar di SMPN 3 Pasar Kemis Diliburkan

Mohamad Romli | Senin, 3 Februari 2020 | 14:46

Tampak ruang kelas SMPN 3 Pasar Kemis terendam banjir, Senin (3/2/2020). Foto: Istimewa. (@TangerangNews / Mohammad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Aktivitas belajar di SMPN 3 Pasar Kemis diliburkan, Senin (3/2/2020). Pasalnya, sekolah yang terletak di perumahan Permata Pasar Kemis itu dilanda banjir.

Ketinggian air dikabarkan mencapai satu meter. 

Humas SMPN 3 Pasar Kemis, Dwiyanti Wismorini mengatakan, banjir terjadi sejak pekan kemarin akibat meluapnya Situ Gelam Jaya. Akibatnya, beberapa ruang kelas dan laboratorium serta ruang guru yang terendam banjir.

“Banjir disini sudah berlangsung sejak tiga hari lalu. Hari ini, kami terpaksa mengambil kebijakan untuk meliburkan siswa. Mereka harus belajar dirumah masing- masing,” ungkapnya.

Menurutnya, kebijakan meliburkan para siswa ini akan dilakukan hingga banjir dinyatakan benar-benar surut.

	Tampak ruang kelas SMPN 3 Pasar Kemis terendam banjir, Senin (3/2/2020). Foto: Istimewa.

Tak hanya merendam sembilan ruang kelas, banjir juga memutus akses menuju SMPN 3 Pasar Kemis. Para siswa praktis tak bisa melewati jalan itu, karena ketinggian banjir sepaha orang dewasa.

“Alhamdulillah, buku- buku serta alat tulis kantor sudah diselamatkan. Kalau kursi yang ada diruang kelas dan ruang guru sudah kami letakkan diatas meja. Setiap hari kondisi ini terus dipantau, jika sudah surut para siswa akan masuk kembali untuk belajar,”  katanya.

Untuk itu, kata dia, pihak sekolah meminta Pemerintah Daerah setempat untuk segera mencari solusi, supaya siswa sejumlah 967 orang itu bisa belajar kembali di sekolah.

“Kami mohon solusi dari Pemkab Tangerang, supaya tidak banjir lagi. Soalnya banjir disini terjadi hampir tiap tahun,” pungkasnya. (RAZ/RAC)

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill