Connect With Us

311 Warga Kecamatan Balaraja Tangerang Ikut Program Vaksinasi COVID-19

Tim TangerangNews.com | Selasa, 29 Juni 2021 | 20:33

Kegiatan vaksinasi guna mencegah penyebaran COVID-19. (@TangerangNews / Hilda Ulya)

TANGGERANGNEWS.com-Ratusan warga Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang melakukan vaksinasi yang dilakukan pada Selasa, 29 Juni 2021. Masyarakat dapat bergabung dalam program vaksinasi tersebut  dengan ketentuan memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP), setempat  dengan terlebih dahulu telah mendaftarkan diri di Puskesmas Balaraja.

Pantauan TangerangNewscom sekitar pukul 10.00 WIB, peserta vaksinasi tampak kondusif di dalam aula Kecamatan Balaraja. 

“Hari ini yang sudah terdaftar vaksinasi ada 300 orang, kami lebihkan 11 orang. Karena untuk cadangan, jadi sistemnya adalah setiap peserta sebelumnya sudah koordinasi dengan kecamatan dan dengan desa dan kelurahan. Nanti desa melaporkan ke kami untuk didaftarkan agar mempercepat pendaftaran,” kata dr. Ai Siti Zakiyah, Kepala Puskesmas Balaraja, Selasa 29 Juni 2021. 

Ia mengungkapkan, untuk saat ini yang mendaftar dari online ditutup sementara. Sebab, hari ini yang mendaftar secara offline sudah terdaftar 300 warga Kecamatan Balaraja.

Ai Siti Zakiyah mengatakan, vaksin yang digunakan hari ini adalah vaksinasi produksi BioFarma. Menurut dia, tubuh yang sudah disuntikan vaksin tersebut maka antibody tubuhnya, akan mengenali jenis virus. 

Dengan melakukan vaksinasi COVID-19 ini juga pasti ada efek sampingnya. Namun, setiap orang akan beda merasakannya. Namun, pihak puskesmas sudah menyiapkan alat untuk mengantisipasi efek samping yang berlebih.

Dia menyampaikan pesan, agar masyarakat Kabupaten Tangerang khususnya Kecamatan Balaraja agar membantu untuk menyukseskan vaksinasi COVID-19 dan tidak usah takut. Sebab,  vaksinasi ini akan melindungi diri kita serta keluarga dan masyarakat. 

Jika sudah divaksin, tetap jalankan prokes dan jaga kesehatan diri agar terhindar dari penularan virus corona. (RED/RAC)

SPORT
Jangan Sampai Kehabisan, Cara Beli Tiket Final PLN Mobile Proliga 2024 Lewat Aplikasi

Jangan Sampai Kehabisan, Cara Beli Tiket Final PLN Mobile Proliga 2024 Lewat Aplikasi

Kamis, 18 Juli 2024 | 12:24

PLN Mobile Proliga 2024 telah memasuki babak grand final yang digelar di Indonesia Arena, Jakarta, pada 20-21 Juli 2024.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kunjungi CCC, Rektor UNJ Rencanakan Buka Cabang Kampus Khusus Pencak Silat di Cianjur

Kunjungi CCC, Rektor UNJ Rencanakan Buka Cabang Kampus Khusus Pencak Silat di Cianjur

Kamis, 25 Juli 2024 | 19:26

Rektor Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Profesor Komarudin, bersama wakil rektor dan jajaran terkait, melakukan kunjungan ke Cugenang Community Center (CCC) di Desa Talaga, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis, 25 Juli 2024.

NASIONAL
Yuk Berburu Hadiah Motor hingga Mobil Listrik Lewat Gelegar PLN Mobile 2024

Yuk Berburu Hadiah Motor hingga Mobil Listrik Lewat Gelegar PLN Mobile 2024

Jumat, 26 Juli 2024 | 17:41

PT PLN (Persero) resmi meluncurkan Program Gelegar PLN Mobile 2024 pada Sabtu, 20 Juli 2024 di Cihampelas Walk, Bandung, dengan menawarkan berbagai hadiah menarik untuk pelanggan setia aplikasi PLN Mobile.

WISATA
Benton Junction Karawaci, Tempat Nongkrong Asyik dengan Deretan Kuliner Kekinian

Benton Junction Karawaci, Tempat Nongkrong Asyik dengan Deretan Kuliner Kekinian

Jumat, 19 Juli 2024 | 17:03

Benton Junction di area Supermall Karawaci Tangerang, menghadirkan tenant-tenant kuliner terkini yang semakin lengkap untuk menarik pengunjung khususnya di area tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill