Connect With Us

Pabrik Korek di Pakuhaji Tangerang Terbakar

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 2 November 2021 | 16:38

Tangkapan layar kebakaran pabrik korek terjadi di kawasan Pergudangan Sungai Turi, Paku Haji, Kabupaten Tangerang, Selasa 2 November 2021 sekitar pukul 15.40 Wib. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com- Kebakaran terjadi di kawasan Pergudangan Sungai Turi, Paku Haji, Kabupaten Tangerang, Selasa 2 November 2021 sekitar pukul 15.40 WIB. Lokasi terjadinya kebakaran diduga berada di pabrik korek di kawasan pergudangan tersebut.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir mengatakan, api masih berkobar di pabrik tersebut.

"Betul, situasi saat ini masih merah," ujar Abdul Munir saat dikonfirmasi.

Para petugas pemadam kebakaran dari BPBD Kabupaten Tangerang tengah menangani kebakaran itu.

Menurut Munir, pihaknya menerjunkan sejumlah unit mobil serta petugas pemadam kebakaran untuk menjinakkan si jago merah.

"Kita turunkan lima unit pemadam kebakaran," jelasnya.

Sampai berita ini diturunkan belum diketahui penyebab kebakaran. Selain itu, belum diketahui juga apakah terdapat korban atau tidak, karena kebakaran masih berlangsung.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill