Connect With Us

Catat, Job Fair Online Kabupaten Tangerang 9 November

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 5 November 2021 | 11:45

Kepala Bidang Penempatan dan Perluasan Kesempatan Kerja Disnaker Kabupaten Tangerang Iis Kurniati. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Demi tekan angka pengangguran, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Tangerang mengadakan event Job Fair Online yang diselenggarakan 9 November 2021. Sekitar 25 perusahaan ikut bergabung dalam event tersebut. 

Peserta dapat mengikuti kegiatan tersebut melalui Youtube dengan syarat peserta diharuskan membuat akun SiapKerja terlebih dahulu, lalu mengunggah data diri yang disertai surat lamaran, CV dan lainnya.

"Nantinya peserta dapat menonton Youtube pada waktu yang ditentukan dan setelah itu peserta dapat mengirim lamaran melalui aplikasi ke perusahaan yang diminati," Kepala Bidang Penempatan dan Perluasan Kesempatan Kerja Disnaker Kabupaten Tangerang Iis Kurniati, Jumat 5 November 2021.

Berdasarkan data hingga September 2021, angka pencari kerja yang tercatat Disnaker sekitar 32.212 orang. "Sedangkan, jumlah lowongan kerja sekitar 14.721 dan jumlah penempatan sekitar 12.929," jelas Iis.

Untuk memudahkan pencari kerja, Disnaker membuat terobosan baru berupa layanan pembuatan AK-1. Selain itu, peningkatan keterampilan atau keahlian dilakukan melalui pelatihan di Balai Latihan Kerja (BLK).

“Kami memudahkan para pencari kerja dalam pembuatan AK-1 yang dapat dilakukan secara online, kartu tersebut nantinya dapat dicetak dari rumah masing-masing,” tutur Iis.

Selain layanan tersebut, Disnaker Kabupaten Tangerang juga mengadakan pelatihan oleh BLK untuk meningkatkan kompetensi para pencari kerja. 

"Program ini dibuat agar nantinya para pencari kerja lebih siap di dunia kerja ataupun dapat membuka usaha yang mereka kelola sendiri," jelasnya. 

Iis berharap program tersebut bermanfaat bagi para pencari kerja sehingga nantinya dapat menekan angka pengangguran di Kabupaten Tangerang. 

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill