Connect With Us

Bupati Tangerang Sosialisasi Pengendalian Gratifikasi ke Seluruh Kades di Pagedangan dan Kosambi 

Tim TangerangNews.com | Jumat, 10 Desember 2021 | 09:57

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menggelar kegiatan sosialisasi antikorupsi bagi semua kalangan di lingkup Pemkab Tangerang secara virtual. (@TangerangNews / Humas Pemkab Tangerang)

TANGERANGNEWS.com - Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menggelar kegiatan sosialisasi antikorupsi bagi semua kalangan di lingkup Pemkab Tangerang. Salah satunya, sosialisasi pengendalian gratifikasi kepada seluruh kepala desa/lurah dan pegawai di wilayah Kecamatan Pagedangan dan juga Kecamatan Kosambi. 

Selain itu, kegiatan sosialisasi menyangkut pendidikan antikorupsi dan saber pungli pada satuan Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang, dan sosialisasi pengendalian gratifikasi kepada seluruh kepala OPD di Lingkungan Pemkab Tangerang. 

"Pada kesempatan yang baik di Hari Antikorupsi se-Dunia saya mengajak dan berpesan kepada seluruh jajaran yang ada di lingkungan Pemkab Tangerang untuk meningkatkan integritas dalam melaksanakan tugas,” kata Zaki, Kamis 9 Desember 2021.

Zaki menekankan pentingnya semua pihak di jajaran Pemkab Tangerang untuk bersatu membangun budaya antikorupsi. 

“Mari kita satu padu, bangun budaya antikorupsi di Kabupaten Tangerang," tegas Zaki.

Acara sosialisasi antikorupsi yang digelar virtual tersebut diikuti jajaran Kepala Dinas pada acara Peringatan Hari Antikorupsi se-Dunia atau HAKORDIA Tahun 2021 di Ruang Rapat Wareng Gedung Setda, Kamis 9 Desember 2021.

Para peserta juga terdiri dari kepala sekolah dan bendahara 758 sekolah dasar negeri (SDN) dan 91 SMP Negeri se-Kabupaten Tangerang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Selasa, 30 Desember 2025 | 14:17

Para siswa kelas 9 di Kota Tangerang tengah bersiap melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA menjelang SPMB 2026. Tentunya, sekolah dengan rekam jejak prestasi menjadi incaran.

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 19:16

Jelang malam pergantian tahun, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus melakukan persiapan dengan mengerahkan 150 petugas kebersihan untuk menjaga kebersihan selama momentum Tahun Baru 2026 nanti.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill