Connect With Us

Waspada, Pelaku Hipnotis Ngaku Sales GoFood Beraksi di Kelapa Dua Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 21 Desember 2021 | 22:39

Pelaku hipnotis memantau targetnya dengan modus mengaku sebagai sales GoFood di Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Siti Amah, 23, menjadi korban hipnotis pria tak dikenal dengan modus mengaku sebagai sales GoFood di Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. Dalam aksinya, pelaku menggasak ponsel milik korban.

Siti menceritakan peristiwa itu terjadi pada Selasa 14 Desember 2021 sekitar pukul 10.00 WIB. Pelaku yang menaiki motor Honda Vario Nopol A-4255-ZK datang ke tempat korban berjualan, yakni Mr King Kong Banana di Jalan Mawaddah, Kelapa Dua.

“Dia datang bilang mau mengatur aplikasi GoFood yang saya pakai untuk berjualan. Katanya mau benerin titik tempatnya dan mau meramikan jualan saya,” katanya kepada TangerangNews, Selasa 21 Desember 2021.

Ketika itu Siti tidak menaruh curiga karena si pelaku mengaku mengenal pemilik toko yang menjual pisang goreng cirspy tersebut. Lalu ia meminta ponsel Siti dengan dalih melakukan pengaturan aplikasi GoFood.

“Saat HP saya kasih, tiba-tiba saya enggak bisa berbuat apa-apa, seperti bingung. Hati ngomong tapi mulut seperti dilem enggak bisa ngomong sama sekali,” katanya.

Sampai si pelaku pergi, Siti hanya diam saja. Beberapa saat kemudian ia baru tersadar ponselnya dicuri. “Ciri-ciri pelakunya saya masih ingat, kira-kira tingginya 170 cm, matanya agak sipit, rambutnya pendek,” ujar Siti.

Atas kejadian ini Siti mengalami kerugian sekitar Rp3,5 juta. Sementara aksi pelaku sempat terekam CCTV. Ketika plat nomornya dilacak, diketahui motor tersebut atas nama Tjatjang, beralamat di Perumahan Taman Raya Rajeg, Blok J07 28, RT11/07, Kelurahan Mekar Sari, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang.

“Semoga tidak ada lagi yang jadi korban, terutama para pedagang seperti saya,” ujar Siti.

TANGSEL
Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Gerebek Home Industry Narkoba, Polres Tangsel Amankan Sabu hingga Sinte Senilai Rp20 Miliar

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:51

Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Tangerang Selatan membongkar sindikat narkotika kelas kakap yang beroperasi di wilayah Jakarta dan Tangsel.

KAB. TANGERANG
Gegara Krisis Air Bersih, Korban Banjir Kronjo Tangerang Mandi di Irigasi

Gegara Krisis Air Bersih, Korban Banjir Kronjo Tangerang Mandi di Irigasi

Selasa, 27 Januari 2026 | 22:26

Dikarenakan kekurangan air bersih, warga Desa Cirumpak, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang harus mandi disaluran irigasi Sungai Cimanceuri.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

BANTEN
Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Selasa, 27 Januari 2026 | 07:45

Direktur media daring Ekbisbanten.com, Ismatullah, memenuhi undangan klarifikasi di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Banten pada Senin, 26 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill