Connect With Us

Dua Pekan Jalanan Pagedangan Tangerang Terendam Banjir, Warga Berharap ke Pengembang

Rangga Agung Zuliansyah, Abdul Majid | Selasa, 15 Maret 2022 | 22:07

Banjir yang merendam jalanan di Kampung Gunung Batu, Desa Cijantra, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang tidak kunjung surut. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sudah dua pekan banjir yang merendam jalanan di Kampung Gunung Batu, Desa Cijantra, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang tidak kunjung surut.

Hal ini pun dikeluhkan warga setempat, karena selain mengganggu aktivitas masyarakat dan para pengguna jalan, dikhawatirkan air akan naik sampai ke rumah warga ketika hujan deras.

Jaro Asman, Ketua RW Kampung Gunung Batu mengatakan, terhitung sudah dua minggu terakhir banjir tidak kunjung surut. Hal ini disebabkan karena tersumbatnya saluran air menuju sungai yang tertutup oleh tembok bangunan milik pengembang BSD (Bumi Serpong Damai) dan Paramount Land.

''Kami pun sudah berusaha bergotong royong bersama warga dengan maksimal, Namun hasilnya tetap sama,” katanya Selasa 15 Maret 2022.

Warga juga bersama pihak desa juga sudah sering mengirimkan surat kepada pihak pengembang, agar dilakukan pembongkaran gorong-gorong. Namun sampai sekarang belum ada tindak lanjutnya.

“Belum ada solusinya dari pihak pengembang BSD dan Paramount land,'' ucapnya.

Rudi, Ketua Pemuda di Kampung Gunung Batu mengatakan, masyarakat setempat berharap kepada pemerintah desa dan kecamatan agar menyampaikan permintaan warga kepada pihak pengembang, untuk melakukan pembongkaran dan membuat saluran yang lebih baik lagi. Sehingga aliran selokan ke sungai menjadi lancar.

''Selain mengganggu aktivitas warga setempat, juga mengganggu pengguna jalan yang ingin pergi bekerja, anak sekolah dan pedagang, kami berharap banjir tersebut cepat teratasi,'' tukasnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

KAB. TANGERANG
Total Ada 29,5 Hektare Sawah di Kabupaten Tangerang Gagal Panen Gegara Banjir

Total Ada 29,5 Hektare Sawah di Kabupaten Tangerang Gagal Panen Gegara Banjir

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:20

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Tangerang mencatat ada sebanyak 29,5 hektare area persawahan di daerahnya yang gagal panen akibat terendam banjir.

BANTEN
Telkomsel Tebar Voucher Jutaan Rupiah hingga Nobar Seru di Serang

Telkomsel Tebar Voucher Jutaan Rupiah hingga Nobar Seru di Serang

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:43

Mengawali tahun 2026 dengan penuh apresiasi, Telkomsel Regional Jakarta Banten kembali memperkuat ikatan dengan para pelanggan setianya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill