Connect With Us

Peresmian Monash University di Tangerang, Nadiem: Akses Pendidikan Bertaraf Internasional

Tim TangerangNews.com | Jumat, 15 April 2022 | 12:06

Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim. (@TangerangNews / Kemdikbud)

TANGERANGNEWS.com-Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim menyatakan, kehadiran kampus asing di Tanah Air, yaitu Monash University di Kabupaten Tangerang, Banten mempermudah masyarakat mengakses pendidikan bertaraf internasional. 

Nadiem mengaku sangat senang dengan kehadiran kampus Monash University Indonesia. “Membuka kesempatan yang lebih luas bagi masyarakat Indonesia untuk mendapatkan pendidikan bertaraf internasional,” kata Nadiem pada peresmian Monash University di Tangerang, Banten, Kamis 14 April 2022.

Nadiem menyampaikan apresiasinya yang tinggi kepada Monash University. Menurut dia, pembukaan dan peresmian tersebut benar-benar suatu model pendidikan di abad ke-21 yang perlu diadopsi dan direplikasi.

Menurut Nadiem, kehadiran kampus asing pertama di Indonesia itu, akan memainkan peran penting untuk membangun sistem pendidikan yang lebih relevan dan solid. Ia juga berharap para lulusan Monash University Indonesia dapat berkontribusi dan dapat menjadi teladan di dunia kerja.

"Saya percaya bahwa Monash University, Indonesia adalah platform untuk mempersiapkan masa depan di mana jejaring akan dibentuk, riset dan ide dikembangkan, dan calon-calon pemimpin baru dipersiapkan,” tutur Nadiem.

Nadiem pun mengharapkan selain Monash University nantinya akan semakin banyak universitas- universitas dari Australia, Amerika, Eropa, Jepang, Cina, Kanada, dan Singapura yang sistem pendidikan sudah sangat baik akan membuka kampusnya di Indonesia.

TANGSEL
Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:33

Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kini bersiap mereplikasi secara masif Program Biopori sebagai upaya mengatasi krisis sampah yang terjadi di wilayah tersebut.

HIBURAN
Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Catat Tanggalnya, Ini Deretan Long Weekend 2026 yang Bisa Dimanfaatkan untuk Liburan

Senin, 5 Januari 2026 | 11:28

Merencanakan liburan sejak awal tahun menjadi strategi yang banyak dipilih masyarakat agar waktu istirahat bisa dimaksimalkan tanpa harus mengambil cuti terlalu banyak.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

KAB. TANGERANG
1 Tahun Berjalan, Penerima MBG di Kabupaten Tangerang Capai 300 Ribu Orang

1 Tahun Berjalan, Penerima MBG di Kabupaten Tangerang Capai 300 Ribu Orang

Kamis, 8 Januari 2026 | 21:07

Sudah satu tahun pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) berjalan, penerima manfaat di Kabupaten Tangerang mencapai ratusan ribu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill