Connect With Us

Jelang Libur Lebaran, Pengguna Jasa Penitipan Hewan di BSD Tangerang Melonjak

Rahmat Hidayat | Rabu, 27 April 2022 | 16:32

Jasa penitipan hewan di BSD Tangerang mengalami peningkatan hingga 50% menjelang Lebaran. (@TangerangNews / Rahmat Hidayat)

TANGERANGNEWS.com-Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah/2022 dan cuti bersama, pengguna jasa penitipan hewan di BSD Tangerang mengalami peningkatan hingga 50%. Para warga yang mempunyai hewan peliharaan lebih memilih menitipkan hewannya saat mudik dan berlibur.

Bayu, salah satu pemilik pethotel & store di BSD mengungkapkan, penitipan hewan mengalami peningkatan secara signifikan satu pekan sebelum Lebaran dan akan terus meningkat sampai dua hari menjelang lebaran.

''Jelang libur bersama di hari Lebaran orang yang menitipkan hewan peliharaannya meningkat kira-kira sampai 50%,'' terang Bayu.

Adapun hewan yang mendominasi dititipkan, yaitu kucing dan anjing, dengan perawatan yang teratur setiap harinya.

Peningkatan penitipan hewan ini berbeda pada saat week day dan weekend, yang hanya beberapa saja yang menitipkan hewan peliharaan.

''Bersyukur dengan adanya peningkatan ini,'' tutur Bayu.

MANCANEGARA
Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Rabu, 23 April 2025 | 12:03

Di tengah sulitnya mencari pekerjaan di dalam negeri, Jepang justru membuka peluang kerja yang sangat besar bagi tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

BANTEN
Hari Buruh, Gubernur Banten Soroti Dampak AI Terhadap Dunia Kerja

Hari Buruh, Gubernur Banten Soroti Dampak AI Terhadap Dunia Kerja

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:47

Gubernur Banten Andra Sony menyoroti perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) terhadap dunia Ketenagakerjaan, saat menghadiri peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) di Kabupaten Tangerang, Kamis 1 Mei 2025.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

TANGSEL
Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:28

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) bersiap menghadirkan fasilitas pengolahan sampah modern, yang mampu mengolah hingga 1.000 ton sampah per hari dan mengubahnya menjadi energi listrik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill