Connect With Us

Arus Balik di Jalur Arteri Tangerang Ramai Lancar Malam Ini

Tim TangerangNews.com | Jumat, 6 Mei 2022 | 23:10

Kendaraan bermotor yang melintas di jalur arteri Serang-Tengerang, tepatnya di Exit Toll Bitung, Curug, Kabupaten Tangerang,terpantau ramai lancar. (@TangerangNews / Antara)

TANGERANGNEWS.com-Jalur arteri Serang-Tangerang pada Jumat 6 Mei 2022 malam yang didominasi kendaraan bermotor roda dua dan empat dari Pelabuhan Merak, Banten terpantau ramai dan lancar pada H+3 Lebaran 2022.

Situasi arus balik kendaraan dari Pelabuhan Merak itu, tepatnya di Jalan Raya Serang-Tangerang, Exit Toll Bitung, Curug, Kabupaten Tangerang, baik dari arah Pelabuhan Merak menuju Jakarta serta sebaliknya, saat ini dalam kondisi normal tidak terjadi kepadatan yang berarti.

“Semuanya kondusif. Kepadatan lalu lintas saat ini cenderung didominasi oleh kendaraan arus balik Lebaran, baik itu roda dua maupun roda empat,” ujar Kasat Lantas Polres Tangerang Selatan AKP Dicky Sutarman seperti dilansir dari Antara, Jumat.

Meskipun demikian, situasi yang terjadi tersebut belum menimbulkan penumpukan atau kemacetan pada periode arus balik Lebaran 2022 saat ini. "Untuk kendaraan yang melintas di jalur arteri saat ini imbang, baik dilalui roda dua dan empat," ucap Dicky.

Pihaknya memprediksi bahwa terjadinya puncak arus balik Lebaran melalui jalur arteri wilayah Kabupaten Tangerang akan terjadi pada Sabtu besok 7 Mei sampai Minggu 8 Mei 2022.

Oleh karena itu, lanjut Dicky, Satuan Lalu Lintas Polres Tangerang Selatan, Polda Metro Jaya akan mempersiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas dalam mengantisipasi terjadinya penumpukan kendaraan selama puncak arus balik Lebaran.

Selain itu, pihaknya juga telah mendirikan beberapa posko pantau dan pengamanan serta pelayanan bagi para pemudik di sejumlah titik. "Untuk antisipasi penumpukan arus balik, Satlantas Tangsel mendirikan pos pantau di jalur keluar Tol Bitung untuk antisipasi terjadinya hal-hal tidak diinginkan," ungkapnya.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

NASIONAL
PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

Rabu, 19 November 2025 | 17:59

PT PLN (Persero) turut mengambil peran dalam pengembangan pasar karbon Indonesia yang terhubung dengan standar internasional melalui diskusi panel bertajuk Scalling-Up Carbon Markets Opportunities for Global Collaboration

BANDARA
Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Kamis, 20 November 2025 | 16:53

Menyusul peningkatan signifikan aktivitas Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, hingga Kamis 20 November 2025, operasional penerbangan di ruang udara Jawa dan sekitarnya dipastikan masih berjalan normal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill