Connect With Us

Arus Balik di Jalur Arteri Tangerang Ramai Lancar Malam Ini

Tim TangerangNews.com | Jumat, 6 Mei 2022 | 23:10

Kendaraan bermotor yang melintas di jalur arteri Serang-Tengerang, tepatnya di Exit Toll Bitung, Curug, Kabupaten Tangerang,terpantau ramai lancar. (@TangerangNews / Antara)

TANGERANGNEWS.com-Jalur arteri Serang-Tangerang pada Jumat 6 Mei 2022 malam yang didominasi kendaraan bermotor roda dua dan empat dari Pelabuhan Merak, Banten terpantau ramai dan lancar pada H+3 Lebaran 2022.

Situasi arus balik kendaraan dari Pelabuhan Merak itu, tepatnya di Jalan Raya Serang-Tangerang, Exit Toll Bitung, Curug, Kabupaten Tangerang, baik dari arah Pelabuhan Merak menuju Jakarta serta sebaliknya, saat ini dalam kondisi normal tidak terjadi kepadatan yang berarti.

“Semuanya kondusif. Kepadatan lalu lintas saat ini cenderung didominasi oleh kendaraan arus balik Lebaran, baik itu roda dua maupun roda empat,” ujar Kasat Lantas Polres Tangerang Selatan AKP Dicky Sutarman seperti dilansir dari Antara, Jumat.

Meskipun demikian, situasi yang terjadi tersebut belum menimbulkan penumpukan atau kemacetan pada periode arus balik Lebaran 2022 saat ini. "Untuk kendaraan yang melintas di jalur arteri saat ini imbang, baik dilalui roda dua dan empat," ucap Dicky.

Pihaknya memprediksi bahwa terjadinya puncak arus balik Lebaran melalui jalur arteri wilayah Kabupaten Tangerang akan terjadi pada Sabtu besok 7 Mei sampai Minggu 8 Mei 2022.

Oleh karena itu, lanjut Dicky, Satuan Lalu Lintas Polres Tangerang Selatan, Polda Metro Jaya akan mempersiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas dalam mengantisipasi terjadinya penumpukan kendaraan selama puncak arus balik Lebaran.

Selain itu, pihaknya juga telah mendirikan beberapa posko pantau dan pengamanan serta pelayanan bagi para pemudik di sejumlah titik. "Untuk antisipasi penumpukan arus balik, Satlantas Tangsel mendirikan pos pantau di jalur keluar Tol Bitung untuk antisipasi terjadinya hal-hal tidak diinginkan," ungkapnya.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

NASIONAL
Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:45

PT Lami Packaging Indonesia (LamiPak Indonesia) menyosialisasikan pelaksanaan Anugerah Jurnalistik LamiPak (AJL) 2026 yang mengangkat tema “Satu Kotak Susu, Sejuta Harapan Mengawal Ketahanan Gizi Menuju Indonesia Emas 2045”.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill