Connect With Us

Hitungan Detik, Maling Sikat Motor CRF di Parkiran Minimarket Telaga Bestari Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 22 Agustus 2022 | 12:02

Pelaku curanmor gasak Honda CRF di Parkiran Alfamart Telaga Bestari, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Senin 22 Agustus 2022, dini hari. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Seorang maling menggasak sepeda motor jenis Honda CRF di parkiran minimarket Alfamart Telaga Bestari, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, pada Senin, 21 Agustus 2022, dini hari.

Kejadian yang terekam CCTV di lokasi ini berlangsung begitu cepat. Dalam video berdurasi 43 detik itu terlihat seorang pria dengan menggunakan jaket hitam, celana pendek dan wajahnya ditutupi helm.

Dalam hitungan detik, bandit tersebut membawa kabur motor yang telah dibongkar paksa menggunakan kunci letter T.

Ira, Pegawai Alfamart Telaga Bestari membenarkan kejadian tersebut. Namun peristiwa ini bukan yang pertama kali. Pada Minggu lalu pun ada juga pelanggan yang kemalingan motor.

"Yang hilang punya costumer kita, jenisnya CRF/KLX katanya udah lapor polisi dan tadi juga korban sama temennya ke sini melihat CCTV," ungkapnya kepada TangerangNews.

Dia menduga pelaku pencurian merupakan orang yang sama jika dilihat dari postur tubuhnya.

"Sepertinya orang yang sama, beraksinya di atas jam 12 malam. Jadi pengunjung harus lebih hati-hati lagi memarkirkan motor," katanya.

NASIONAL
Polisi Klaim Pengendara Makin Taat Lalu Lintas Setelah Ada ETLE

Polisi Klaim Pengendara Makin Taat Lalu Lintas Setelah Ada ETLE

Selasa, 30 Desember 2025 | 17:02

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Agus Suryonugroho mengungkapkan bahwa sistem tilang elektronik atau ETLE semakin mendominasi penegakan hukum lalu lintas sepanjang 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Selasa, 30 Desember 2025 | 14:17

Para siswa kelas 9 di Kota Tangerang tengah bersiap melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA menjelang SPMB 2026. Tentunya, sekolah dengan rekam jejak prestasi menjadi incaran.

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

BANTEN
BMKG ‘Ramal’ Malam Tahun Baru 2026 di Tangerang Diguyur Hujan Lebat

BMKG ‘Ramal’ Malam Tahun Baru 2026 di Tangerang Diguyur Hujan Lebat

Rabu, 31 Desember 2025 | 11:43

Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah II memperingatkan potensi cuaca ekstrem yang berpeluang terjadi di wilayah Banten hingga 3 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill