Connect With Us

Ojol Tewas Tertabrak Kereta di Rawa Buaya Warga Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 26 Agustus 2022 | 22:28

Kecelakaan maut di Stasiun Rawa Buaya, Jakarta Barat, Jumat, 26 Agustus 2022. (Achmad Irfan Fauzi / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Seorang sopir ojek online (ojol) tewas tertabrak kereta rel listrik (KRL) di perlintasan Stasiun Rawa Buaya, Jakarta Barat, Jumat, 26 Agustus 2022.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, sopir ojol tersebut diduga menerobos palang perlintasan kereta.

"Diduga si pengemudi menerebos palang pintu kereta api, yang mana kereta tersebut menuju ke arah Grogol," jelas saksi mata yang enggan disebutkan namanya kepada TangerangNews.

Sopir ojol tersebut diketahui berinisial IM, 55, warga Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang.

"Jenazah sudah dibawa ambulans ke RSUD Tangerang," tambahnya.

IM saat itu sedang mengangkut penumpang berinisial VM, 22.

Beruntung sebelum insiden terjadi, VM melompat dan tidak ikut tertabrak kereta.

Namun, kaki VM terserempet badan kereta, sehingga harus dilarikan ke rumah sakit.

VM kini sudah dibawa ke rumah sakit terdekat.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Minggu, 11 Januari 2026 | 10:56

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menambah volume bantuan logistik bagi warga yang tinggal di zona terdampak langsung Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill