Connect With Us

Tabrak Pikap, Pemotor Tewas Terlindas Truk di Balaraja Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 29 Agustus 2022 | 21:38

Polisi mengecek TKP kecelakaan pengendara motor yang tewas terlindas truk, setelah menabrak bagian belakang mobil pikap di Jalan Raya Serang Km 28, Desa Cangkudu, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, pada Senin 29 Agustus 2022. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Pengendara motor berinisial BR tewas terlindas truk setelah menabrak bagian belakang mobil pikap di Jalan Raya Serang Km 28, Desa Cangkudu, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, pada Senin 29 Agustus 2022 

Kasubnit Laka Satlantas Polresta Tangerang Ipda Adi Silpaturohman menjelaskan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 14.00 WIB.

Awalnya, BR yang membonceng anaknya, TR, dengan sepeda motor Honda Beat Pop Nopol A-6311-ZA, melaju dari arah Jayanti menuju Balaraja.

"Korban melaju dari kiri, sampai di TKP tepatnya dekat Rumah Makan Taraso, korban membentur bagian belakang mobil pikap yang hendak menepi," kata Adi saat dihubungi TangerangNews, Senin 29 Agustus 2022.

Akibatnya tabrakan tersebut, BR terjatuh ke arah kanan. Bersamaan dengan itu, melintas dump truk Mitsubishi Fighter nopol A-94878-ZA yang berjalan beriringan.

Korban pun terlindas hingga tewas di tempat akibat luka berat. Sedangkan anaknya, TR, mengalami luka lecet dibagian tangan dan kaki.

"Pengemudi truk telah diamankan di Polres, sedang jenazah korban dievakuasi ke RSUD Balaraja," ujar Adi.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Minggu, 11 Januari 2026 | 10:56

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menambah volume bantuan logistik bagi warga yang tinggal di zona terdampak langsung Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang.

KOTA TANGERANG
Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Anak Disuapi Negara, Orang Tua Dibiarkan Tak Berdaya

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:39

Seorang anak duduk rapi di bangku sekolah, membuka kotak makan yang disediakan negara. Ada nasi, lauk dan sayur. Ia kenyang hari itu bahkan bisa menyisihkan sedikit untuk di bawa pulang. Karena di rumah, ayahnya masih menganggur.

NASIONAL
Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Berkendara Lawan Arah Bisa Dipenjara 5 Tahun

Minggu, 11 Januari 2026 | 11:35

Masih berani melawan arah demi menghemat waktu beberapa menit? Sebaiknya pikirkan berkali-kali. Selain mempertaruhkan nyawa, tindakan ceroboh ini bisa menyeret Anda ke balik jeruji besi hingga 5 tahun penjara.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill