Connect With Us

Pakaian Adat Bakal Berlaku di Sekolah Kabupaten Tangerang 2023

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 14 Oktober 2022 | 11:06

Siswa memakai seragam adat di sekolah. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Kewajiban penggunaan pakaian adat bagi siswa di sekolah akan rencananya akan mulai berlaku di Kabupaten Tangerang tahun 2023.

Dinas Pendidikan (Dindik) setempat tengah menyiapkan aturan teknis terkait pakaian adat terebut, menyusul adanya kebijakan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

"Semua harus ada payung hukum. Di pusat sudah ada. Kami sedang berbicara dengan Dispora dan Bapenda. Semoga saja tahun 2023 kita keluarkan aturan terkait seragam adat," kata Kepala Dindik Kabupaten Tangerang Syaifullah seperti dilansir dari Koran-Jakarta.com, Kamis 13 Oktober 2022.

Dalam Peraturan Mendikbudristek No 50/2022 tentang Pakaian Seragam Sekolah bagi Peserta Didik Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah, disebutkan pihak sekolah dapat mengatur sejumlah pakaian murid mulai dari seragam nasional dan pramuka, hingga seragam khas.

Tak hanya itu, pakaian adat bagi peserta didik di sekolah pada hari atau acara adat tertentu juga disebutkan dalam ketentuan tersebut.

Sementara yang disiapkan Dindik Kabupaten Tangerang yakni peraturan mengenai model dan warna pakaian adat bagi siswa sekolah dasar hingga menengah, dengan memperhatikan ciri khas daerah dan hak peserta didik.

"Secara umum dasar seragam warna ungu-ungu, tapi itu harus dikaji, yang pantas buat anak-anak di Tangerang," kata Syaifullah.

Saat ini, pihaknya tengah berkoordinasi dengan organisasi perangkat daerah terkait untuk menyusun bentuk peraturan itu. Jika telah ditetapkan, jangan sampai nantinya malah menyusahkan masyarakat.

"Sedang dibahas apakah nanti bentuknya Perbup (Peraturan Bupati) atau seperti apa, prosesnya akan bertahap. Karena pengadaan jangan sampai memberatkan masyarakat," kata Syaifullah.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill