Connect With Us

Siswanya Konvoi dan Bakar Petasan di Jalan, Pemilik SMK Gema Bangsa Bakal Beri Teguran

Dimas Wisnu Saputra | Jumat, 4 November 2022 | 09:38

Pemilik SMK Yayasan Gema Bangsa Kabupaten Tangerang Jamaludin. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Pihak Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Yayasan Gema Bangsa Kabupaten Tangerang akan memberikan teguran kepada siswanya yang terlibat aksi konvoi dan bakar petasan, hingga meresahkan warga, pada Selasa 1 November 2022 lalu.

“Saya akan kasih arahan dan imbauan supaya tidak kembali melakukan aksi seperti itu yang bisa memicu tawuran antar pelajar,” pungkas Pemilik SMK Yayasan Gema Bangsa Kabupaten Tangerang Jamaludin saat deklarasi damai anti tawuran, di Lapangan Maulana Yudha Tigaraksa, Kamis 3 Oktober 2022.

Namun ia sendiri mengaku baru mengetahui soal aksi konvoi ratusan pelajar hingga memblokade Jalan Raya Syekh Nawawi Tigaraksa, Pusat Pemerintahan (Puspem) Kabupaten Tangerang. Ia berjanji akan mengkroscek siswanya yang diduga ikut dalam aksi tersebut.

“Saya baru tahu soal itu. Nanti saya akan cek ke sekolah dan ke siswa saya, apakah mereka ikut aksi konvoi motor itu,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, ratusan pelajar melakukan konvoi menggunakan motor sambil meledakkan petasan di Jalan Raya KH Syekh Nawawi Tigaraksa, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, pada Selasa 1 Oktober 2022.

Terdengar, sepanjang jalan segerombolan pelajar tersebut menghidupkan klakson dengan berulang ulang kali sambil meneriaki nama sekolah mereka.

"Gema Bengsa, Gema Bangsa, Gema Bangsa," ujar pelajar yang berteriak lantang itu.

BANDARA
Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Rabu, 24 Desember 2025 | 22:30

Menjelang puncak arus mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang melakukan langkah preventif ketat di sektor transportasi udara.

WISATA
Jalur Puncak Bogor Tidak Diberlakukan Ganjil Genap Selama Libur Nataru 

Jalur Puncak Bogor Tidak Diberlakukan Ganjil Genap Selama Libur Nataru 

Jumat, 26 Desember 2025 | 19:25

Memasuki masa libur Natal dan Tahun Baru 2025/2026, pengendara yang hendak menuju kawasan wisata Puncak, Kabupaten Bogor, mendapat kelonggaran aturan lalu lintas.

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

AYO! TANGERANG CERDAS
Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Selasa, 30 Desember 2025 | 14:17

Para siswa kelas 9 di Kota Tangerang tengah bersiap melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA menjelang SPMB 2026. Tentunya, sekolah dengan rekam jejak prestasi menjadi incaran.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill