Connect With Us

Demo Lagi, Warga Desa Kadu Tangerang Tutup Akses Tol Bitung-Balaraja

Dimas Wisnu Saputra | Rabu, 16 November 2022 | 19:45

Warga Desa Kadu, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, saat aksi demo di ruas Tol Bitung, Rabu 16 November 2022. (Dimas Wisnu Saputra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Ratusan warga Desa Kadu, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, kembali menggelar aksi demo di ruas Tol Bitung, Rabu 16 November 2022. Mereka menuntut pihak Jasamarga untuk mengatasi persoalan banjir di pemukiman mereka.

Pantauan di lokasi, aksi massa ini diikuti dari berbagai kalangan, mulai dari emak-emak hingga anak-anak. Mereka berkumpul di titik gerbang exit Tol Bitung sekitar pukul 15.15 WIB. 

Dalam aksinya, mereka menutup akses Tol Bitung-Balaraja. Aksi ini berlangsung hingga pukul 18.00 WIB.

Koordinator aksi solidaritas warga Kadu, Muzain Arifin mengatakan, aksi dilakukan untuk menuntut agar wilayahnya tidak banjir kembali.

"Pada hari ini, kami inginkan apalagi besok Kamis tidak ada lagi banjir di Kampung Kadu, Desa Kadu," ucapnya.

BACA JUGA: Warga Desa Kadu Demo Pemukimannya Banjir Akibat Meluapnya Sungai di Tol Bitung

Ia menyebutkan, pihaknya juga mendesak Jasamarga untuk memikirkan berbagai persoalan warga, seperti kebutuhan pangan dan kesehatan.

"Bukan memikirkan bagaimana memberikan sembako yang berbentuk masak, karena ini kan musibah," katanya.

Warga juga kecewa lantaran persoalan kesehatan hanya ditangani Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, bukan dari pengelola tol.

"Selanjutnya jika tidak terealisasikan, kami akan menyiapkan warga untuk demo lebih besar untuk selanjutnya. Karena ini sudah ada perjanjian hitam diatas putih," ungkapnya.

"Karena kesepakatan dan harapan bersama untuk tidak lagi banjir, tetapi jika harapan itu tidak terealisasi semuanya akan kita tutup," tambahnya.

Sebelumnya, sekelompok warga Desa Kadu telah menggelar aksi protes ke pihak Jasamarga pada Selasa, 15 November 2022 kemarin. Mereka melakukan demo lantaran pemukimannya terdampak bencana banjir akibat meluapnya debit air sungai di sekitar Tol Bitung.

BISNIS
8 KPI Software yang Paling Akurat untuk Ukur Kinerja Tim di 2025

8 KPI Software yang Paling Akurat untuk Ukur Kinerja Tim di 2025

Selasa, 21 Oktober 2025 | 14:56

Kinerja tim merupakan salah satu indikator keberhasilan organisasi. Untuk memastikan tujuan bisnis tercapai, perusahaan perlu menetapkan Key Performance Indicator (KPI) yang terukur dan memantau pencapaiannya secara rutin.

NASIONAL
Menkeu Purbaya Tak Tutup Kemungkinan Gaji PNS Naik Lagi pada 2026

Menkeu Purbaya Tak Tutup Kemungkinan Gaji PNS Naik Lagi pada 2026

Rabu, 22 Oktober 2025 | 11:09

Kabar baik bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN). Pasalnya, pemerintah membuka peluang adanya kenaikan gaji bagi PNS pada tahun 2026.

TEKNO
Fenomena Host Live Toko Online Jadi Karir Paling Dicari, Ada 10 Ribu Lowongan di Indonesia

Fenomena Host Live Toko Online Jadi Karir Paling Dicari, Ada 10 Ribu Lowongan di Indonesia

Selasa, 21 Oktober 2025 | 16:26

Data terbaru menunjukkan bahwa profesi LIVE Host untuk live streaming di toko online kini menjadi salah satu pekerjaan yang paling dicari dan dibutuhkan, menempati posisi teratas di kanal rekrutmen nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill