Connect With Us

Tol Jakarta-Tangerang Kembali Normal, Jasa Marga Operasikan 6 Pompa Tangani Banjir

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 13 November 2022 | 23:00

Banjir merendam jalan Tol Jakarta-Tangerang tepatnya di Tol Bitung KM 26, Kabupaten Tangerang, Minggu 13 November 2022, sore. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Ruas Tol Jakarta-Tangerang yang sempat tidak bisa dilewati kendaraan akibat banjir di Km 24 arah Tomang, akhirnya kembali normal, Minggu 13 November 2022, malam.

Untuk saat ini lajur tersebut sudah dapat dilintasi semua kendaraan sejak pukul 20.30 WIB. Sementara arah sebaliknya, Km 24 arah Bitung lajur 3 dan 4 sudah dapat dilintasi sejak pukul 20.50 WIB.

"Untuk jalur lainnya masih dalam proses penanganan. Tinggi genangan sekitar 10-20 cm," kata Irra Susiyanti, Marketing and Communication Department Head Jasa Marga Metropolitan Tollroad, melalui siaran persnya.

Selain itu, lokasi genangan lain terdapat pada akses keluar Bitung tepatnya Km 26 menuju arah Cikupa. Saat ini lokasi tersebut masih dalam proses penanganan.

"Untuk memastikan keamanan dan keselamatan pengguna jalan, sejak pukul 15.00 WIB atas diskresi Kepolisian lalu lintas dari Jakarta menuju Bitung dialihkan keluar Tangerang atau Karawaci," ungkapnya.

Menurut Irra, genangan di ruas Tol Jakarta-Tangerang terjadi akibat curah hujan yang tinggi serta tingginya debit air Sungai Sabi dan Sungai Cisadane, sehingga limpasan air memasuki badan jalan.

Jasa Marga melakukan sejumlah penanganan antara lain dengan memfungsikan 6 unit pompa, yakni 2 pompa submersible eksisting berkapasitas 40 liter/detik dan 30 liter/detik, 3 pompa vertikal berkapasitas @80 liter/detik, 1 unit tambahan mobile pompa dengan kapasitas 80 liter/detik.

"Kami juga melakukan penutupan sementara akses masuk dan keluar Bitung di Km 26 selama proses penanganan genangan, serta pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di lokasi genangan. Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan pengguna jalan," jelasnya.

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

NASIONAL
Terbatas 7-20 Januari 2026, PLN Gelar Promo Tambah Daya Diskon 50 Persen 

Terbatas 7-20 Januari 2026, PLN Gelar Promo Tambah Daya Diskon 50 Persen 

Sabtu, 10 Januari 2026 | 09:27

PT PLN (Persero) kembali meluncurkan program promo bagi pelanggan pada awal 2026 melalui tajuk Tahun Baru Energi Baru.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill