Connect With Us

Kasus Curanmor Marak di Balaraja Tangerang, Kapolsek Beri 4 Cara Pencegahan

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 20 Februari 2023 | 13:01

Kapolsek Balaraja Kompol Yudha Hermawan saat ditemui di Kantor Polsek Balaraja, Kecamatan Sukamulya, Kabupaten Tangerang, Senin 20 Februari 2023 (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) tengah marak terjadi di Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang.

Bahkan pada pekan lalu, berdasarkan laporan dalam sehari tiga sepeda motor dicuri di wilayah tersebut.

Atas kejadian itu, Kapolsek Balaraja Kompol Yudha Hermawan mengimbau agar masyarakat selalu waspada dalam memarkirkan kendaraannya.

"Ada empat cara ampuh dalam mencegah dan melindungi diri dari pencurian kendaraan motor tersebut," ucap Yudha kepada Tangerangnews.com, Senin, 20 Februari 2023.

Pertama masyarakat dilarang memarkirkan motor di sembarang tempat. Selalu parkir di tempat yang resmi dengan one gate system dan pastikan kendaraan sudah terkunci saat parkir.

Kedua, masyarakat dihimbau untuk memilih tempat parkir yang terdapat CCTV, mudah dilihat dan diawasi.

"Bila terpaksa parkir di tempat yang kurang memadai, syaratnya pastikan gunakan kunci ganda," katanya.

Terakhir, gunakan alarm anti maling dan bila perlu pasangkan GPS. Agar, nantinya, jika kendaraan dicuri maka masih bisa di lacak.

"Masyarakat harus paham tentang empat cara ampuh itu, jangan sampai tidak dipahami jika tidak ingin kehilangan motor," pungkasnya.

TEKNO
Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Senin, 26 Januari 2026 | 19:23

Trader kini semakin mengutamakan aplikasi trading yang praktis dan serba terintegrasi. Simak fitur-fitur yang mendukung analisa, efisiensi, dan kenyamanan trading modern.

TANGSEL
Warga Tangsel Didorong Atasi Sampah Mandiri Lewat Budidaya Maggot

Warga Tangsel Didorong Atasi Sampah Mandiri Lewat Budidaya Maggot

Rabu, 28 Januari 2026 | 23:36

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) mendorong budidaya maggot sebagai solusi pengelolaan sampah organik rumah tangga yang menjadi penyumbang besar tumpukan sampah di wilayah tersebut.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill