Connect With Us

Hari Lingkungan Hidup, DLHK Kabupaten Tangerang Targetkan 200 Kendaraan Diuji Emisi

Dimas Wisnu Saputra | Senin, 5 Juni 2023 | 14:08

Kepala DLHK Kabupaten Tangerang Ahmad Taufik saat meninjau uji emisi, Senin 5 Juni 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Tangerang melakukan uji emisi terhadap kendaraan masyarakat.

Uji emisi ini juga bekerjasama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kebersihan dengan target sasaran 200 kendaraan yang ada di Kabupaten Tangerang.

"200 targetnya dan nanti puncaknya pada saat hari, jadi Kabupaten Tangerang juga kita akan lakukan uji emisi lagi. Rutin setiap tahun kita usulkan," ucap Ahmad Taufik di Puspemkab Tangerang, Senin 5 Juni 2023.

Taufik mengatakan, pusat uji emisi ini ialah di Ragunan, Jakarta, dan Kabupaten Tangerang yang dipusatkan di Pusat Pemerintahan.

"Ada dua titik, dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup sedunia yang jatuh tiap tanggal 5 Juni," kata dia.

Selain di Puspemkab Tangerang, pihaknya juga melaksanakan uji emisi di area Bizlink Citra Raya. Disana, pihaknya menargetkan sebanyak 200 unit kendaraan bermotor untuk dilakukan uji emisi.

Untuk di Puspemkab Tangerang yaitu di Gedung Bupati Tangerang dipasang Air Quality Monitoring Sistem (AQMS), dalam rangka mengantisipasi ataupun juga mengetahui sejauh mana polusi yang dihasilkan melalui udara.

"Jika nanti ada yang terdeteksi menimbulkan polusi di kendaraan, kita akan informasikan kepada yang bersangkutan agar dilakukan perbaikan-perbaikan tertentu," ujar dia.

Taufik mengungkapkan dalam rangka antisipasi, melalui APBD Kabupaten Tangerang tahun 2022 sudah melakukan pemasangan alat Online Monitoring Sistem (ONLIMO).

"Itu kita pasang aliran sungai dalam rangka mengetahui polusi yang dihasilkan melalui air. Alhamdulillah berdasarkan hasil uji emisi kita masih di bawah ambang batas," pungkasnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

KOTA TANGERANG
Perumda Tirta Benteng Tambah 30 Ribu Sambungan Air di Zona II Kota Tangerang

Perumda Tirta Benteng Tambah 30 Ribu Sambungan Air di Zona II Kota Tangerang

Selasa, 6 Januari 2026 | 18:52

Pemerintah Kota Tangerang (Pemkot) melalui Perusahaan Umum Daerah Tirta Benteng (Perumda TB) kembali memperluas layanan air bersih dengan menambah 30.026 sambungan langganan baru di wilayah Zona II.

BANTEN
Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 14:56

Pengamat Kebijakan Publik dan Politik dari Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menilai Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten perlu mengambil peran lebih aktif sebagai perpanjangan tangan pemerintah pusat terkait kondisi pengelolaan sampah

NASIONAL
Siapkan Perpres Baru, Pemerintah Bakal Awasi Distribusi LPG 3 Kg Sampai ke Pengecer

Siapkan Perpres Baru, Pemerintah Bakal Awasi Distribusi LPG 3 Kg Sampai ke Pengecer

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:27

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM)sedang memfinalisasi aturan baru mengenai tata kelola distribusi LPG 3 kilogram.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill