Connect With Us

Jatuh dari Kapal Gegara Kejang-kejang, Nelayan di Tanjung Burung Tangerang Ditemukan Tewas

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 25 Juni 2023 | 16:47

Evakuasi jenazah Tommy Ade Saputra, 18, nelayan yang tewas setelah jatuh dari kapal KM Raja Muda Jaya di Perairan Tanjung Burung, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Seorang nelayan remaja bernama Tommy Ade Saputra, 18, ditemukan tewas setelah jatuh dari kapal KM Raja Muda Jaya di Perairan Tanjung Burung, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang.

Awalnya korban yang merupakan anak buah kapal (ABK) KM Raja Muda Jaya ini, tengah melakukan perjalanan pulang dari mencari ikan menuju Pelabuhan Cituis pada Sabtu, 24 Juni 2023, sekitar pukul 06.00 WIB.

Namun tiba-tiba saja ia mengalami kejang-kejang, hingga jatuh ke laut dan tenggelam.

Fazzli, Kepala Kantor SAR Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR mengatakan, pihaknya yang mendapatkan laporan melakukan pencarian hingga Sabtu malam, kemudian dilanjutkan pada Minggu 25 Juni 2023 pagi.

Dengan melibatkan 50 personel gabungan, pencarian dilakukan dengan melakukan penyisiran di atas permukaan air menggunakan perahu karet, Kapal Patroli TNI AL, dan juga perahu nelayan hingga radius 4 NM (Nautica Miles) dari lokasi kejadian.

Lalu, Tim SAR gabungan menerima informasi dari kapal nelayan bahwa jasad korban terlihat mengambang dengan kondisi terlentang di perairan, sekitar pukul 12.00 WIB.

"Korban siang ini kita temukan dalam kondisi meninggal dunia pada radius 10 meter dari lokasi kejadian. Kemudian langsung dievakuasi menuju Pelabuhan Cituis, selanjutnya dibawa menuju rumah duka untuk proses selanjutnya," terangnya.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

TANGSEL
Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:39

Upaya mediasi yang dilakukan Polres Tangerang Selatan (Tangsel) dalam kasus dugaan ucapan tidak menyenangkan oleh seorang guru SD berakhir gagal.

KOTA TANGERANG
Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Kamis, 29 Januari 2026 | 20:49

Sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Shell di wilayah Kota Tangerang kembali tidak tersedia. Salah satunya di kawasan Cipondoh.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill