Connect With Us

Kabupaten Tangerang Raih Juara Umum MTQ ke-20 Provinsi Banten

Dimas Wisnu Saputra | Minggu, 30 Juli 2023 | 10:54

Kabupaten Tangerang meraih juara 1 MTQ Tingkat Provinsi Banten, Sabtu 29 Juli 2023. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Kabupaten Tangerang menjadi juara umum dalam Lomba Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-20 tingkat Provinsi Banten.

Hal itu diungkapkan Ketua Dewan Hakim dalam penutupan MTQ ke-20 di Alun-alun Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu, 29 Juli 2023.

"Dengan niali 275 Kabupaten Tangerang menjadi juara 1," ucap Ahmad Tholabi Kharlie di lokasi utama MTQ ke-20.

Selanjutnya, juara kedua diperoleh oleh Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan memperoleh poin sebanyak 240. 

Sedangkan juara 3 diperoleh Kabupaten Pandeglang dengan nilai 208.

Peringkat ke-4 yakni Kota Tangerang dengan nilai 165, ke-5 Kabupaten Serang dengan nilai 141. 

"Peringkat 6 ada dua, Kabupaten Lebak dan Kota Cilegon dengan nilai yang sama yakni 71," katanya.

Ahmad melanjutkan, untuk terakhir yaitu peringkat ke-7 yakni Kota Serang dengan nilai 70. 

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengapresiasi kepada para kafilah yang telah mengikuti lomba di setiap bidangnya. 

Dengan keseriusan mereka, akhirnya Kabupaten Tangerang menjadi juara umum.

"Alhamdulillah, kita haturkan ini untuk Kabupaten Tangerang. Saya ikut berbahagia dengan juara umum ini," pungkasnya.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

TANGSEL
Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Pilar Tegur Camat Pondok Aren yang Pergi ke Bandung saat Agenda Rapat Darurat Sampah Tangsel

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:14

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan menegur Camat Pondok Aren Hendra yang tidak hadir dalam rapat koordinasi penanganan sampah di tengah kondisi darurat sampah yang sedang dihadapi Tangsel.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill