Connect With Us

3 Gudang di Kawasan Pergudangan Kosambi Tangerang Terbakar

Dimas Wisnu Saputra | Minggu, 10 September 2023 | 20:09

Kebakaran gudang di Kosambi, Kabupaten Tangerang, Senin 11 September 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Kebakaran melanda gudang di kawasan Pergudangan Pantai Indah Dadap, Kelurahan Dadap, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, pada Senin, 11 September 2023, dini hari.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengatakan bangunan yang terbakar ialah gudang teflon alat rumah tangga, gudang penampungan kapal air dan gudang ban mobil.

"Di Blok T2, T3 dan T5," kata Ujat kepada Tangerangnews.com. 

Ujat menjelaskan pihaknya menerima laporan pada pukul 02.10 WIB, dan sampai di lokasi pukul 02.20 WIB.

"Saat ini api berhasil ditangani, kita menerjunkan 6 unit mobil pemadam kebakaran," jelasnya.

Dia mengatakan, saat ini masih dalam proses pendinginan, dan kerugian dalam peristiwa tersebut belum diketahui.

"Asapnya masih pekat, penyebabnya juga belum diketahui," pungkasnya.

KOTA TANGERANG
Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tancap gas menyambut tahun 2026 dengan menyiapkan sederet Proyek Strategis Daerah (PSD).

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill