Connect With Us

Gedung Puskesmas di Sindang Jaya Tangerang Terbakar Akibat Genset

Dimas Wisnu Saputra | Kamis, 7 September 2023 | 18:20

Kebakaran gedung Puskesmas Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, Kamis 7 September 2023 malam. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Gedung pusat kesehatan masyarakat (puskesmas) di Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang alami kebakaran, pada Kamis 7 September 2023 malam. Sumber kebakaran akibat dari percikan api knalpot genset

Petugas keamanan Puskesmas setempat Haerul mengatakan, peristiwa kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 23.10 WIB.

Sebelum terjadi percikan api, dia bersama rekannya, menyalakan mesin genset di samping gedung poned lantaran adanya pemadaman listrik.

"Bersama, Maduri (sopir ambulan) nyalakan genset pukul 22.45 WIB," katanya, Jumat, 8 September 2023.

Selanjutnya, usai lampu menyala, datang lah petugas satpam yang berjaga sift tiga, Mansyur. Kemudian, ia menemui Haerul lalu mengajak absen dan serah terima petugas jaga.

Namun, pada Pukul 23:10 WIB, Mansyur kembali mengecek area dan memastikan dari kejauhan gedung poned aman dan kondusif.

Setelah beberapa langkah mendekat, Mansyur melihat dari depan bayangan warnah kuning menyala terang.

“Ketika dicek asal bayangan tersebut, ternyata api yang menyala besar terlihat di sekitar mesin genset,” katanya.

Spontan, Mansyur berteriak memanggil teman kerjanya Maduri, yang saat itu sedang berada di belakang Pos Satpam.

“Kami bertindak cepat mencari APAR (Alat Pemadam Api Ringan) dan juga mencari air untuk memadamkan api,” jelasnya.

Api sempat merembet ke bangunan gedung. Namun dapat dipadamkan sekitar pukul 23:35 WIB, berkat bantuan dari warga sekitar.

BANTEN
Tangani Radiasi Cesium-137 di Cikande, Pemprov Banten Relokasi Warga Targetkan Dekontaminasi 2 Bulan

Tangani Radiasi Cesium-137 di Cikande, Pemprov Banten Relokasi Warga Targetkan Dekontaminasi 2 Bulan

Senin, 13 Oktober 2025 | 21:10

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten bersama Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Bahaya Radiasi Radionuklida Cesium-137 (Cs-137) mengambil langkah taktis dan terukur untuk menuntaskan masalah radiasi di kawasan Modern Cikande, Kabupaten Serang.

OPINI
Limbah Industri Menjadi Ancaman Serius untuk Kesehatan Manusia dan Alam Sekitar

Limbah Industri Menjadi Ancaman Serius untuk Kesehatan Manusia dan Alam Sekitar

Minggu, 12 Oktober 2025 | 19:41

Saat ini ternyata Cesium-137 tidak hanya ada di lingkungan yang berhubungan dengan senjata nuklir atau pembangkit listrik tenaga nuklir. Namun, dari tumpukan logam bekas yang ada di kawasan industri pun berpotensi memicu timbulnya limbah radioaktif

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill